Mengenal Streetwear, Gaya Kekinian yang Populer Hingga Saat Ini

Sejarah, ciri khas, hingga tips padu-padan

Mengenal Streetwear, Gaya Kekinian yang Populer Hingga Saat Ini

Streetwear tetap eksis dan semakin digemari dari tahun ke tahun. Gaya ini awalnya muncul di Amerika Serikat pada tahun 1980-an, terutama di kalangan anak muda yang terpengaruh oleh budaya skateboard, hip-hop, dan punk. Brand seperti Supreme, Stüssy, dan A Bathing Ape (BAPE) menjadi pelopor dan terus membawa streetwear ke panggung dunia mode dengan koleksi-koleksi mereka yang inovatif dan keren.

Perkembangan gaya streetwear nggak hanya berhenti di Amerika Serikat saja, tetapi juga merambah ke seluruh dunia. Kini, banyak selebriti dan influencer yang mengadopsi gaya ini untuk tampilan sehari-hari mereka. Ciri khas dari gaya streetwear adalah paduan antara kenyamanan dan statement fashion yang kuat lewat kaos grafis, hoodies, sneakers, dan aksesoris seperti topi dan tas yang trendi.

1. Sejarah streetwear yang banyak dipengaruhi oleh kaum urban, budaya anak muda, dan hip-hop

Mengenal Streetwear, Gaya Kekinian yang Populer Hingga Saat Ini

Streetwear adalah gaya berpakaian yang dipengaruhi oleh kaum urban, budaya anak-anak muda, dan juga kultur musik hip-hop. Modelnya sendiri terbilang kasual serta santai dan sering kali memiliki potongan oversized. Selain itu, detail-detail seru dengan elemen grafis, penempatan logo secara besar, serta foto-foto unik juga jadi ciri yang membuat streetwear digemari dan populer hingga saat ini.

2. Gaya streetwear populer di kalangan selebriti

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved