Anting-anting wajib masuk dalam koleksi aksesori buat kamu yang suka tampil simpel tapi tetap statement! Delapan model anting yang lagi hits berikut ini modelnya nggak terlalu mencolok, jadi cocok dipakai buat remaja yang lagi pengen bereksperimen dengan gaya. Mulai dari model studs yang timeless hingga hoops dengan twist unik, semuanya bisa kamu pilih sesuai dengan gaya dan kepribadianmu.
Cocok dipadukan dengan berbagai gaya, anting minimalis ini nggak hanya mempercantik penampilan, tapi juga bikin kamu terlihat lebih modis dan kekinian. Yuk, intip apa saja model anting terbaru remaja yang bisa jadi andalanmu untuk tampil kece setiap hari!
1. Anting studs model ball
Anting studs model ball adalah pilihan yang tepat buat kamu yang ingin tampil simpel tapi tetap stylish. Modelnya yang berbentuk bulat kecil ini memberikan kesan minimalis namun manis. Cocok banget dipakai sehari-hari, baik untuk pergi ke sekolah atau hangout bareng teman-teman. Meskipun ukurannya kecil, anting model ball ini bisa memberi sentuhan ekstra pada penampilan tanpa terlihat berlebihan.
2. Anting studs model ball dengan aksen rantai
Aksen rantai pada anting ini memberikan tambahan detail yang bikin penampilan lebih menarik tanpa terlihat terlalu heboh. Rantai yang menjuntai sedikit di bawah telinga ini memberi kesan edgy namun tetap cute. Anting ini cocok dipadukan dengan outfit kasual seperti kaus dan jeans atau dress simpel untuk pelengkap gaya stylish-mu!
3. Anting studs model bar
Bentuk lurus dengan tampilannya yang clean dan modern bikin anting ini cocok banget untuk melengkapi gaya minimalis. Anting model bar biasanya hadir dalam warna-warna netral seperti silver atau rose gold yang versatile banget untuk dipadukan dengan berbagai outfit.
4. Anting studs inisial
Anting studs inisial bisa memberi sentuhan personal pada penampilanmu. Kamu bisa memilih anting dengan inisial nama sendiri atau special someone, Bela! Nah, kalau mau tampilan unik yang statement, kamu bisa pakai dua anting dengan inisial berbeda di kedua telinga.
5. Anting hoops model twist
Sesuai dengan namanya, model anting ini punya detail twist atau lilitan yang memberikan tampilan berbeda dibandingkan dengan anting hoops biasa. Pilih anting dengan diameter kecil untuk membuat tampilan yang sophisticated tapi tetap subtle. Anting hoops twist cocok dipadukan dengan gaya kasual hingga semi-formal. A little style tip, kenakan anting ini dengan gaya rambut diikat ke belakang untuk menonjolkan detail lilitannya.
6. Anting hoops model huggie
Anting hoops model huggie pas banget buat kamu yang ingin tampil chic tanpa effort berlebih. Berbeda dengan hoops biasa yang ukurannya lebih besar, huggie hoops memiliki diameter yang lebih kecil sehingga pas memeluk bagian bawah telinga. Model ini memberikan kesan sleek dan sederhana, cocok untuk melengkapi OOTD sehari-hari.
7. Anting hoops bentuk hati
Model anting ini memberikan kesan girly dan playful, cocok banget buat kamu yang ingin tampil manis. Anting hoops bentuk hati biasanya hadir dalam ukuran kecil hingga sedang dan bisa kamu padukan dengan outfit warna pastel atau aksesori lain yang serba feminin biar tampilan jadi cute maksimal!
8. Anting hoops bentuk kotak
Kalau lagi cari anting unik dan beda dari biasanya, anting hoops bentuk kotak bisa jadi alternatif nih, Bela! Model anting satu ini memberikan kesan edgy dan modern, cocok buat kamu yang suka bereksperimen dengan gaya. Bentuk kotak pada anting ini memberikan twist pada model hoops yang biasanya bulat, sehingga penampilanmu terlihat lebih standout!