5 Gaya Fashion Icon Tahun 50-an, Audrey Hepburn hingga Marilyn Monroe

Masa keemasan fashion industry

5 Gaya Fashion Icon Tahun 50-an, Audrey Hepburn hingga Marilyn Monroe

Audrey Hepburn dan Marilyn Monroe adalah beberapa fashion icon di tahun 1950-an yang hingga saat ini masih sering dibicarakan. Gaya elegan Audrey Hepburn dengan dress Givenchy atau penampilan glamor Marilyn Monroe abadi menjadi panduan untuk tampilan stylish yang klasik dan timeless.

Dianggap sebagai masa emas dunia fashion, tokoh-tokoh ikonik tersebut mendefinisikan berbagai macam tren gaya yang menjadi inspirasi padu-padan sehari-hari, tampilan di red carpet, hingga desain-desain menakjubkan yang muncul di panggung runway. Bahkan tak jarang, para seleb Hollywood menjadikan mereka sebagai style icon yang berpengaruh besar pada gaya signature mereka.

Kamu bisa melihat sederet gaya legendaris Audrey Hepburn, Grace Kelly, Sophia Loren, Elizabeth Taylor, hingga Marilyn Monroe di sini. 

1. Dress berpotongan menyempit di bagian pinggang dan bervolume di bagian bawah ini pertama kali muncul di koleksi Dior. Dulu dikenal dengan istilah “New Look,” sekarang dress ini lebih sering disebut dengan “Fit and Flare.” Audrey Hepburn yang sering mengenakan dress berpotongan fit and flare ini pun membuatnya makin populer.

5 Gaya Fashion Icon Tahun 50-an, Audrey Hepburn hingga Marilyn Monroe

2. Penampilan on screen serta off screen aktris Grace Kelly menjadi salah satu yang paling banyak dibicarakan dan ditiru pada era ini. Namun, gaun Helen Rose yang dikenakannya saat menikah dengan Pangeran Rainer III dari Monako pada tahun 1956 itu menjadi salah satu yang paling memorable. Bahkan, Kate Middleton pun menjadikan desain gaun ini inspirasi untuk wedding dress-nya di tahun 2011 lalu.

3. Aktris asal Italia, Sophia Loren terkenal dengan gaya seduktifnya. Ia sering tampil glamor dengan fur coat, gaun berkerah halter yang seksi dan flirty, hingga gaun kustom rancangan Dior.

4. Elizabeth Taylor menjadi salah satu fashion icon Hollywood yang dikenal tak suka mengikuti aturan padu-padan yang berlaku. Salah satunya adalah aturan jika cocktail dress seperti yang dikenakannya ini sepatutnya dikenakan di acara yang digelar pukul enam sore hingga delapan malam.

5. Kamu bisa menemukan banyak foto jadul Hollywood, Marilyn Monroe, yang berpose dengan bikini. Namun, bikini polka dot dengan detail ruffle yang menciptakan kesan genit ini jadi salah satu yang paling terkenal hingga sekarang. Cheeky!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved