Membedakan tas Chanel asli dari yang palsu memang bisa jadi tantangan, apalagi kalau kamu belum terlalu familiar dengan detailnya. Ada beberapa ciri tas Chanel original yang bisa jadi petunjuk penting untuk memastikan keaslian tas Chanel yang kamu incar.
Semua tips untuk mengetahui ciri tas Chanel original ini bisa jadi panduan agar kamu lebih teliti sebelum membeli. Yuk, simak lebih lanjut biar bisa memastikan tas Chanel impianmu benar-benar worth it!
1. Authentic Card
Setiap tas Chanel original selalu dilengkapi dengan authentic card yang berisi informasi penting tentang tas tersebut. Kartu ini biasanya mencantumkan nomor seri yang sesuai dengan yang ada di dalam tas. Jangan lupa untuk selalu memeriksa keberadaan dan keaslian kartu ini saat membeli, karena ini adalah salah satu bukti utama bahwa tas Chanel kamu memang asli.
2. Nomor Seri Tas
Nomor seri adalah elemen penting yang harus ada di setiap tas Chanel original. Nomor ini terletak di bagian dalam tas dan harus cocok dengan yang tertera di authentic card. Selain itu, nomor seri ini jika terkena sinar UV akan menunjukkan garis merah. Pastikan nomor serinya terlihat jelas dan tidak ada tanda-tanda penghapusan atau penggantian, karena ini bisa jadi indikasi tas palsu.
3. Kualitas Material
Tas Chanel original dibuat dari material berkualitas tinggi yang terasa mewah dan tahan lama. Kulitnya harus terasa lembut dan memiliki tekstur yang konsisten. Perhatikan juga detail jahitan yang harus rapi dan simetris. Terakhir, tas Chanel original selalu memiliki hardware yang terasa berat. Beberapa bahkan ada yang dilapisi emas, lho.
4. Harga
Harga tas Chanel yang asli memang tidak murah, dan ini bisa jadi salah satu indikator keasliannya. Jika kamu menemukan tas Chanel dengan harga yang jauh lebih rendah dari harga pasaran, ada baiknya kamu waspada. Harga yang terlalu murah bisa jadi tanda bahwa tas tersebut palsu atau replika.
5. Tempat Membeli
Memastikan tempat membeli juga sangat penting untuk mendapatkan tas Chanel yang asli. Sebaiknya beli dari butik resmi Chanel atau retailer terpercaya yang memang memiliki lisensi untuk menjual produk Chanel. Hindari membeli dari sumber yang tidak jelas atau online shop yang tidak jelas untuk menghindari risiko mendapatkan produk palsu.