Cinta Budaya Tradisional, Begini Gaya Panggung Etnik Yura Yunita

Andalkan kebaya dan kain Nusantara

Cinta Budaya Tradisional, Begini Gaya Panggung Etnik Yura Yunita

Yura Yunita merupakan salah satu penyanyi solo perempuan tersukses saat ini berkat talenta yang luar biasa dalam bernyanyi dan menulis lagu yang menyentuh. Pencipta dari karya hits Tutur Batin, Intuisi, serta Cinta dan Rahasia ini kerap memasukkan unsur budaya Sunda pada karyanya.

Kecintaannya pada budaya Nusantara nggak hanya diekspresikan melalui musik, tetapi juga gaya berpakaian saat tampil yang khas. Yura Yunita selalu tampil menawan dengan kostum panggung yang kental akan budaya tradisional dengan kebaya dan kain batik sebagai andalannya.

1. Konser di Kuala Lumpur, Yura Yunita dibalut kain serta kebaya yang ditumpuk dengan korset yang dibuat custom oleh DIGO Designs. Gayanya dipercantik oleh aksesori bunga dan boots merah.

Cinta Budaya Tradisional, Begini Gaya Panggung Etnik Yura Yunita

2. Punya aksi panggung yang lincah, Yura Yunita andalkan sneakers dengan cropped blazer dan kain rancangan RM Radinindra Nayaka Anilasuta yang dipadukan bustier dari Ayung Berinda.

3. Pamerkan gaya yang berbeda, Yura Yunita memadukan busana batik yang dirancang oleh Wilsen Willim dengan denim shorts dan wedge sneakers andalannya.

4. Penampilan Yura Yunita menawan mengenakan kain dan kebaya rancangan Ayung Berinda, semakin manis dengan aksesori bunga di rambutnya.

5. Yura Yunita terlihat megah dalam bustier, celana putih, dan kebaya dengan cape merah yang berkibar sebagai simbol perayaan HUT Kemerdekaan RI.

6. Yura Yunita tampil pakai kombinasi sheer top, korset, dengan kain dan selendang bernuansa pink. Nggak lupa sneakers favorit melengkapi gaya manisnya.

7. Baru saja manggung di Joyland Festival, Yura Yunita tampil cantik pakai kebaya orange rancangan Ayung Berinda yang dipasangkan dengan kain dan platform boots.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved