Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Baju Warna Magenta Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Idenya

Warnanya bisa bikin penampilanmu makin terlihat cerah

Wahyu Fitri Utami

Baju warna magenta merupakan pilihan yang berani dan penuh energi. Warna ini merupakan kombinasi antara merah dan ungu yang mampu memberikan kesan ceria dan modern.

Namun, dalam memilih jilbab yang cocok, kamu perlu mempertimbangkan nuansa dan kesan yang ingin ditampilkan. Tidak semua cocok dipadukan dengan warna baju magenta. Berikut beberapa ide baju warna magenta cocok dengan jilbab warna apa. Bisa jadi pilihan ide outfit-mu.

1. Jilbab Putih

instagram.com/Indri.pnt

Jilbab putih adalah pilihan yang klasik dan serbaguna. Warna putih dapat memberikan tampilan seimbang saat dipadukan dengan magenta. Penggunaan jilbab putih dengan baju magenta membuat look-mu akan terlihat mencolok, namun tetap elegan.

Padukan baju magenta dengan jilbab putih berbahan satin yang memiliki sedikit kilau. Tambahkan rok bermotif polkadot untuk kesan kasual, namun tetap feminin. Jangan lupa, gunakan sneakers untuk sepatunya.

2. Jilbab Hitam

instagram.com/fixpose

Hitam adalah warna yang selalu bisa dipadukan dengan apapun dan memberi kesan anggun. Memadukan baju magenta dengan jilbab hitam mampu menciptakan kontras yang menarik. 

Kenakan kemeja berwarna magenta dengan jilbab hitam berbahan chiffon. Tambahkan celana jeans untuk kesan yang lebih kasual. Sepatu slip on berwarna putih juga bisa kamu gunakan untuk melengkapi penampilan. Kombinasi ini akan memberikan tampilan yang chic.

3. Jilbab Magenta

instagram.com/donnaprive.id

Jilbab magenta bisa kamu pilih saat bingung baju warna magenta cocok dengan jilbab warna apa. Menggunakan jilbab dengan warna senada baju merupakan hal yang paling mudah dan simpel. Gaya ini bisa kamu pilih ketika tidak ada waktu untuk padu-padan busana.

Coba padukan baju tunik berwarna magenta dengan bawahan celana putih. Lengkapi dengan sepatu boots berwarna nude agar tampilanmu tidak terlihat monoton dan tetap sophicasted. 

4. Jilbab Pastel

instagram.com/hijabnation.kl

Warna pastel seperti pink pastel dapat menjadi pilihan menarik untuk dipadukan dengan baju magenta. Kombinasi warna cerah dan lembut ini mampu menghasilkan kesan youthful dan fresh. Tampilan ini sangat cocok harian yang santai, namun tetap fashionable.

Kenakan model one set baju magenta dengan jilbab berwarna pink pastel. Lalu, padukan dengan sepatu flatshoes yang nyaman. 

5. Jilbab Beige

instagram.com/hijab_house

Warna beige termasuk ke dalam nuansa hangat yang dapat memberikan sentuhan earthy dan mampu menyeimbangkan kecerahan baju magenta. Padukan gamis berwarna magenta dengan jilbab pashmina beige. Ide perpaduan ini akan memberikan kesan hangat dan feminin pada penggunanya. 

Demikian lima insipirasi untuk baju warna magenta cocok dengan jilbab warna apa. Pilih padu-padan sesuaikan dengan seleramu ya, Bela.

IDN Channels

Latest from Style & Trends