Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Transformasi Gaya Kim Hee-ae, Pemeran The World of The Married

Gaya Sun Woo di dunia nyata

Rara Peni Asih

Siapa sangka kalau Kim Hee-ae si pemeran Sun Woo dalam drama Korea Selatan The World of the Married ini udah berusia 53 tahun. Wajah dan penampilannya dalam drakor perselingkuhan itu bikin dia terlihat lebih muda ya?

Nah karena penampilan Sun Woo stylish banget,  yuk cek gimana transformasi gaya Kim Hee-ae sebelum berperan dalam drakor The World of the Married.

1. Kim Hee-ae tampil dengan dress dengan stripe biru dan dipadukan dengan blazer putih saat berperan sebagai Min Ja-young dalam drakor C'est si bon.

www.instagram.com/heeae_official

2. Dengan dress mirip kimono, Kim Hee-ae memilih memadukannya dengan kalung mutiara dan tatanan rambut sleek. Terlihat simpel tapi tetap glamor.

www.instagram.com/heeae_official

3. Bak sosialita yang ingin tampil sederhana. Saat liburan, Kim Hee-ae mengenakan topi fedora yang senada dengan warna sepatunya.

www.instagram.com/heeae_official

4. Tampil dengan jumpsuit dan long blazer membuat postur Kim Hee-ae terlihat lebih jenjang ya?

www.instagram.com/heeae_official

5. Dengan mengenakan maxi skirt dan blouse putih, dipadukan heels hitam, Kim Hee-ae terlihat lebih feminin dan elegan.

www.instagram.com/heeae_official

6. Look satu ini jadi favorit kamu nggak? Di sini Kim Hee-ae terlihat stylish dan ladylike banget ya berkat long coat dan heels merah yang statement banget.

www.instagram.com/heeae_official

7. Hanya mengenakan long coat, Kim Hee-ae tampil sederhana dan memberi kesan humble.

www.instagram.com/heeae_official

8. Ketika Kim Hee-ae photoshoot untuk Dazed, ia terlihat beda banget ya? Di sini pemeran Sun Woo terlihat lebih modern dan glitzy banget kan?

www.instagram.com/heeae_official

IDN Channels

Latest from Style & Trends