Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Warna Cokelat Milo

Kalem dan anggun

Nafi' Khoiriyah

Cokelat ada banyak sekali jenis warnanya, mulai dari cokelat muda sampai cokelat tua. Masing-masing warna cokelat itu biasanya memiliki karakteristik sendiri. Hal itu membuat padu-padan warna baju cokelat dengan jilbab tidak selalu sama. 

Nah, kali ini kamu bisa memilih warna jilbab yang cocok untuk baju warna cokelat milo. Ada yang dari warna netral sampai terang, kamu bisa memilih mana yang paling sesuai dengan kesan yang akan kamu berikan. 

1. Jilbab Warna Cokelat Milo

pinterest.com

Pilihan jilbab yang pertama masih sangat aman yakni sama seperti warna bajunya (cokelat milo). Perpaduan kedua warna yang sama tersebut akan memberikan kesan yang elegan bagi pemakainya. 

2. Jilbab Warna Putih

pinterest.com

Sementara warna jilbab yang cocok untuk baju warna cokelat milo selanjutnya cocok untukmu yang ingin tampil lebih mencolok. Warna jilbab tersebut adalah putih yang sangat terang dan mencolok. 

3. Jilbab Warna Hitam

pinterest.com

Hitam menjadi warna yang netral dan cocok untuk dipadukan dengan bawahan apa saja, termasuk warna cokelat. Warna ini akan jadi penolong kalau kamu sudah bingung akan memadukan baju cokelat milo dengan jilbab warna apa lagi. 

4. Jilbab Warna Beige

pinterest.com

Perpaduan antara warna putih, cokelat, dan abu-abu akan menghasilkan warna beige yang warm dan aesthetic. Beige menjadi warna jilbab yang cocok untuk baju warna cokelat milo karena kesannya yang simpel dan minimalis. 

5. Jilbab Warna Cokelat Tua

pinterest.com

Masih dari deretan warna cokelat, kali ini gabungkan saja warna cokelat milo yang tergolong cokelat muda dengan jilbab cokelat tua. Gradasi warna itu akan memberikan tampilan yang lebih tegas. 

6. Jilbab Warna Mustard

pinterest.com

Memakai warna putih yang terang mungkin terlalu mencolok. Nah, opsi lainnya yang masih terang tapi tidak terlalu mencolok adalah warna mustard yang masih masuk dalam deretan warna kuning ini. 

7. Jilbab Warna Abu-Abu

pinterest.com

Abu-abu juga jadi warna netral yang menarik digunakan dengan warna cokelat milo. Kedua warna tersebut sama-sama tidak terlalu mencolok sehingga membuat tampilan jadi simpel dan elegan. 

8. Jilbab Warna Olive

pinterest.com

Terakhir adalah warna olive yang tergolong dalam warna hijau. Namun, warna ini juga memiliki aksen kekuningan yang membuatnya jadi lebih terang. Saat dipakai dengan baju cokelat milo, maka penampilanmu akan lebih stand out. 

Macam-macam warna jilbab yang cocok untuk baju warna cokelat milo di atas akan membuat penampilanmu jadi lebih menawan. Kalau melihat dari varian warnanya, mana warna jilbab yang akan jadi favoritmu, Bela? 

IDN Channels

Latest from Style & Trends