Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Ide Outfit Nonton Konser Outdoor untuk Perempuan, Stylish!

Nyaman dipakai

Nafi' Khoiriyah

Akhir-akhir ini, banyak konser yang diselenggarakan secara outdoor atau di ruang terbuka. Selain menyajikan suasana yang berbeda, konser dengan konsep ini juga terasa lebih syahdu. Apalagi jika venue yang dipilih berada di pegunungan atau dengan view yang indah. 

Namun, jangan lupa untuk menyesuaikan outfit nonton konser outdoor supaya nggak salah kostum. Outfit yang dipilih sebenarnya tak jauh berbeda, tetapi kebanyakan lebih tertutup supaya tidak kedinginan. 

Berikut adalah 10 mix and match outfit nonton konser outdoor yang bisa kamu jadikan inspirasi. 

1. Kaus Motif dan Rok Hitam

pinterest.com

Pilihan outfit yang pertama sebenarnya cukup simpel dengan memadu-padankan outfit serba hitam. Atasannya adalah kaus motif pendek berwarna hitam, sementara bawahannya midi skirt hitam. 

Sebagai pelengkap, jangan lewatkan untuk memakai sneakers dan shoulder bag berwarna netral, ya. Sneakers memang jadi aksesori wajib untuk konser supaya kamu nyaman saat lama berdiri di venue. 

2. Kaus Putih dan Unfinished Jeans

pinterest.com

Tak kalah simpel dengan outfit nonton konser outdoor sebelumnya, tetapi perpaduan antara kaus putih dan unfinished jeans di atas kelihatan stylish. Kamu cukup mengambil kaus putih polos di lemari lalu padukan dengan unfinished jeans yang oversized

Meski kedua fashion item tersebut sangat basic, tetapi tampilanmu kelihatan elegan saat konser. Untuk aksesorinya, kenakan sneakers, kaca mata hitam, dan jaket untuk melindungi dari hawa dingin. 

3. Kaus Motif dan Rok Putih

pinterest.com

Jika kamu ingin tampilan yang lebih feminin, atasan kaus putihmu bisa dipadukan dengan bawahan rok putih yang bermodel A-line. Perpaduannya tampak sangat chic, apalagi dilengkapi dengan sepatu boots hitam. 

Selain outfit-nya yang perlu kamu perhatikan, jangan sampai lupa untuk membuat makeup konser yang keren dan tata rambutmu. Lalu, kenakan aksesori kalung sebagai sentuhan akhir yang keren. 

4. Vest Olive dan Ruffle Skirt Putih

pinterest.com

Memakai outfit nonton konser outdoor vest warna olive dengan bawahan ruffle skirt putih ternyata sangat matching. Keduanya warnanya memang sangat kontras, tetapi justru bisa tampak stand out. 

Kamu bisa memadukannya dengan aksesori warna netral, mulai dari sepatu hitam, sling bag denim, dan kaca mata hitam untuk melengkapinya. 

5. Kaus Putih dan Strap Dress Hitam

pinterest.com

Kaus putih dan strap dress hitam jadi pilihan outfit yang tepat kalau kamu ingin tampil feminin. Perpaduan kedua fashion item tersebut membuat sisi femininmu makin terlihat.

Supaya makin lengkap, kenakan aksesori flat shoes putih dan sling bag cokelat andalanmu. Keseluruhan outfit ini akan cocok dengan konser yang indie atau pop yang santai. 

6. Kaus Pink dan Pleated Pants Putih

pinterest.com

Warna pink jadi pilihan yang unik untuk tampil colorful saat konser. Warna ini bisa mengalihkan perhatian siapa saja dan sekaligus memberikan kesan menyegarkan di mata. 

Pasangkan kaus warna pink milikmu dengan bawahan pleated pants warna putih yang ada di rumah. Sementara itu, sepatu dan sling bag yang berwarna pink akan membuat penampilanmu makin totalitas. 

7. Kaus Motif dan Floral Skirt

pinterest.com

Outfit nonton konser outdoor yang feminin lainnya bisa dengan memadukan antara kaus motif dan floral skirt. Pilihlah kaus motif yang berwarna cerah, seperti putih atau krem. 

Kemudian, kenakan bersama floral skirt yang warnanya sangat kontras dengan atasannya seperti floral skirt hijau di atas. Jangan lupa kenakan topi dan kaca mata hitammu supaya tampilan tidak membosankan, ya!

8. Turtle Neck dan Checkered Dress

pinterest.com

Kalau kamu bingung saat akan memilih outfit konser outdoor, ambil saja checkered dress yang ada di lemarimu. Motifnya yang kotak-kotak itu akan membuat tampilan jadi tidak membosankan. 

Apalagi jika kamu memadukannya dengan turtle neck berwarna hijau yang kontras dengan dress-nya. Perpaduannya akan tampak menarik jika kamu mengenakan ankle boots hitam sebagai pelengkapnya. 

9. Kaus Motif Hitam dan Cargo Pants

pinterest.com

Beberapa orang ingin memakai outfit nonton konser outdoor yang simpel dan nyaman saja. Jika kamu salah satunya, maka pakai saja kaus motif hitam dan cargo pants andalanmu. 

Kedua fashion item tersebut akan memberikan kesan yang kasual saat konser, ditambah lagi dengan sneakers hitam sebagai sepatunya. Nah, jika konser diselenggarakan siang atau sore hari, jangan lupa untuk membawa topi untuk melindungi dari silau matahari. 

10. Floral Dress Hitam

pinterest.com

Pilihan outfit yang terakhir adalah floral dress hitam yang berukuran midi. Kamu tetap bisa memakainya ke konser karena pilihan warnanya yang netral. 

Dress itu akan cocok saat dipadukan dengan sneakers putih dan tas PVC yang kamu bawa saat akan ke konser. 

Outfit nonton konser outdoor di atas bisa kamu pilih sesuai preferensimu. Ada yang feminin hingga edgy, kira-kira mana yang paling cocok dengan kepribadianmu, Bela? 

IDN Channels

Latest from Style & Trends