Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

15 Ide Kostum Hari Pahlawan Nasional yang Simpel tapi Unik

Untuk laki-laki dan perempuan

Nafi' Khoiriyah

Tanggal 10 November setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Pahlawan di Indonesia. Tanggal ini mengacu pada peristiwa Pertempuran Surabaya yang terjadi pada tahun 1945 lalu dan dipimpin oleh Bung Tomo.

Untuk memeriahkan dan mengenang jasa para pahlawan, sering kali pada tanggal 10 November masyarakat mengadakan peringatan dengan memakai kostum Hari Pahlawan. 

Namun, tak sedikit yang bingung saat akan memilih kostum tersebut. Maka dari itu, Popbela akan memberikan referensi kostum Hari Pahlawan yang bisa kamu sontek di bawah ini. 

1. Kebaya

pinterest.com

Kebaya menjadi pilihan kostum yang aman untuk perempuan saat memperingati Hari Pahlawan. Nuansanya yang anggun sangat cocok untuk menggambarkan para pahlawan perempuan di masa lalu yang berjasa untuk memperjuangkan harkat dan martabat perempuan.

2. Surjan

pinterest.com

Kalau perempuan memakai kebaya, maka laki-laki bisa mengenakan kostum Hari Pahlawan berupa surjan. Surjan merupakan pakaian adat Jawa yang sering digunakan oleh masyarakat di masa lalu dalam kesehariannya. 

3. Kostum guru

pinterest.com

Pahlawan di masa kini bisa dimaknai bukan hanya pahlawan yang memperjuangkan kemerdekaan di masa lalu, tetapi juga di masa sekarang. Salah satunya adalah para guru yang berjuang untuk mendidik generasi muda di Indonesia. 

4. Kostum dokter

pinterest.com

Setiap orang juga bisa berjuang dengan profesinya masing-masing. Termasuk para dokter.

Mereka berjuang untuk menolong para pasien supaya bisa hidup dengan sehat kembali. Maka dari itu, kamu bisa memakai kostum ini untuk memaknai Hari Pahlawan di masa kini. 

5. Kostum TNI

pinterest.com

Kalau pada zaman dahulu para pahlawan berjuang dengan kostum veteran yang sederhana, kini kostum TNI yang menggantikannya. Mereka juga sama-sama berjuang baik di darat, laut, maupun udara untuk keamanan negara Indonesia.

6. Kostum petani

pinterest.com

Meski tak banyak yang melirik para petani, tetapi sebenarnya jasa mereka untuk kemajuan negara ini sangat besar. Tanpa petani, masyarakat akan kesulitan untuk mendapatkan pangan dengan layak.

7. Kostum Ir. Soekarno

pinterest.com

Salah satu pahlawan yang dikenal oleh seluruh rakyat Indonesia adalah Ir. Soekarno. Sebagai presiden pertama Republik Indonesia, jasanya memang akan selalu dikenang. Tak heran jika banyak yang memakai kostum Hari Pahlawan yang satu ini. 

8. Kostum RA. Kartini

pinterest.com

Sementara untuk perempuan, kostum R.A Kartini yang mengenakan kebaya sederhana dengan kain batik sebagai bawahannya juga tak kalah ikonik. R.A Kartini memang patut disebut sebagai pahlawan karena mampu menunjukkan kekuatan seorang perempuan. 

9. Kostum Cut Nyak Dien

pinterest.com

Ide kostum Hari Pahlawan yang menarik lainnya adalah kostum Cut Nyak Dien. Cut Nyak Dien adalah salah satu pahlawan perempuan dari Aceh yang turut berjuang melawan penjajah pada masa perang. 

10. Kostum Bung Tomo

pinterest.com

Sesuai dengan hari pahlawan yang diperingati pada 10 November, maka kostum Bung Tomo tentu sangat cocok dipakai pada momen ini. Sebab, Bung Tomo turut melawan penjajah yang akan merebut kembali Indonesia dan membangkitkan kembali semangat rakyat. 

11. Kostum Jenderal Soedirman

pinterest.com

Kostum Jenderal Soedirman juga tak kalah ikonik dengan kostum pahlawan yang lainnya. Sebagai Panglima Besar TNI, kiprahnya dalam kemerdekaan Indonesia memang tak diragukan lagi. 

12. Kostum Penjajah

pinterest.com

Kalau kamu mencari ide kostum Hari Pahlawan yang tak biasa, maka cobalah memakai kostum a la penjajah seperti di atas. Kostum tersebut akan membuat suasana peringatan Hari Pahlawan akan makin meriah. 

13. Kostum pengibar bendera

pinterest.com

Selain dengan memperingati setiap tahunnya, wujud dari nasionalisme dan penghargaan atas jasa para pahlawan juga bisa dengan mengibarkan bendera merah putih. Seperti yang dilakukan oleh para pengibar bendera. 

14. Kostum polisi

pinterest.com

Selain TNI, ada polisi yang merupakan aparat penegak hukum di Indonesia. Maka dari itu, kostum Hari Pahlawan berupa baju polisi bisa menjadi ide yang menarik dan tak biasa. 

15. Kostum veteran

pinterest.com

Terakhir, pakailah kostum veteran seperti para pejuang di masa lalu jika ingin menampilkan kesan yang unik. Kostum veteran ini bisa bermacam-macam, tetapi yang identik adalah baju dan celana berwarna krem kecokelatan dan topinya. 

Demikian macam-macam kostum Hari Pahlawan yang bisa kamu pakai untuk mengenang jasa para pahlawan. Kira-kira, kostum mana yang akan kamu pilih nanti, Bela? 

IDN Channels

Latest from Style & Trends