Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Inspirasi OOTD dengan Wide Leg Jeans, Modis dan Nyaman!

Kembali hits di kalangan remaja

Nafi' Khoiriyah

Di antara berbagai macam celana jeans, wide leg jeans adalah salah satu model yang jadi favorit anak muda. Modelnya yang longgar membuatnya nyaman dikenakan dan cocok dipadukan dengan berbagai atasan. Tak heran jika jeans ini sangat populer di tahun 90-an.

Kini, inspirasi OOTD dengan wide leg jeans pun banyak dicari. Meskipun cenderung cocok dengan berbagai jenis atasan, tetapi ada beberapa jenis baju yang sangat cocok dipasangkan dengan fashion item ini. 

Kira-kira, apa saja fashion item yang cocok dengan wide leg jeans? Simak selengkapnya di bawah ini ya, Bela!

1. Wide Leg Jeans dan Cropped Blouse

pinterest.com

Inspirasi OOTD dengan wide leg jeans yang pertama dipadukan dengan atasan cropped blouse warna putih. Atasan tersebut memiliki model off shoulder dengan aksen ruffle di bagian atasnya. 

Dengan atasan yang crop dan bawahan wide leg jeans yang longgar, tubuhmu akan terlihat lebih jenjang. Untuk melengkapinya, kenakan aksesori open heels dan sling bag warna hitam yang netral. 

2. Wide Leg Jeans dan Kemeja Pink

pinterest.com

Selanjutnya, wide leg jeans yang berwarna biru bisa dipadukan dengan fashion item warna yang cerah seperti pink. Hasilnya, penampilanmu akan terlihat manis seperti pada contoh di atas. Atasan berwarna pink tersebut berbentuk kemeja full button yang simpel. 

Cara memakainya, masukkan ujung kemeja ke dalam celana wide leg jeans supaya terlihat lebih rapi. Lalu, lengkapi dengan belt warna hitam di pinggangnya. Ditambah dengan sepatu boots dan kaca mata hitam, penampilanmu tampak seperti remaja 90-an yang edgy. 

3. Wide Leg Jeans dan Tank Top

pinterest.com

Kalau kamu senang dengan penampilan yang seksi, inspirasi OOTD dengan wide leg jeans dan atasan tank top bisa dicoba. Pilihlah tank top berwarna hijau yang crop di bawahnya supaya memberikan kesan tinggi pada tubuhmu. Kemudian, pasangkan dengan wide leg jeans denim yang kamu punya. 

Sebagai aksesorinya, kamu bisa memakai sepatu platform yang tinggi supaya ujung jeans tidak menyentuh lantai. Selain itu, kenakan perhiasan dan sling bag cokelat andalanmu untuk membuat penampilan tidak membosankan. 

4. Wide Leg Jeans dan Leather Jacket

pinterest.com

Wide leg jeans akan sangat cocok dipakai dengan atasan kaus warna putih. Namun, untuk memberikan kesan fashionable, kenakan leather jacket sebagai luarannya. Perpaduan ketiga fashion item di atas akan membuat penampilanmu terkesan edgy dan keren. 

Sebagai pelengkapnya, kenakan sneakers warna putih yang senada dengan kaus yang kamu kenakan. Sneakers tersebut akan sangat nyaman digunakan meskipun dipakai selama seharian. 

5. Wide Leg Jeans dan Oversized Blazer

pinterest.com

Hampir sama dengan sebelumnya, inspirasi OOTD dengan wide leg jeans ini memadukan tank top dan blazer sebagai atasannya. Tank top yang dipakai berwarna putih, sementara ooversized blazer bagian luarnya berwarna krem. 

Pemilihan oversized blazer tersebut bukan tanpa alasan, tetapi karena disesuaikan dengan model celana wide leg jeans yang sama-sama longgar. Nah, untuk aksesorinya, kenakan high heels warna krem yang senada dan hand bag warna biru yang matching dengan celananya. 

6. Wide Leg Jeans dan Off Shoulder Blouse

pinterest.com

Bukan hanya model baju crop saja yang bisa memberikan kesan jenjang pada penampilanmu, off shoulder blouse juga demikian. Atasan off shoulder tersebut dibuat dengan model lengan balon pendek berwarna putih. 

Sementara celana wide leg jeans sebagai bawahannya berwarna biru dengan detail kantung di sisi kanan dan kirinya. Nah, aksesori yang cocok kamu pakai untuk OOTD di atas adalah kaca mata hitam dan alas kaki warna cokelat. 

7. Wide Leg Jeans dan Kemeja V-Neck

pinterest.com

Selain warna-warna netral, inspirasi OOTD dengan wide leg jeans juga bisa dikombinasikan dengan warna yang cerah seperti hijau. Perpaduan atasan hijau dan bawahan warna biru tersebut justru akan membuat kesan yang stylish dan unik. 

Untuk modelnya, atasan kemeja tersebut memiliki detail V-neck dengan kerah rebah. Nah, pakailah kemeja tersebut dengan memasukkan satu bagian baju ke dalam celana supaya terlihat lebih keren. Lalu, kenakan hand bag dan high heels yang nyentrik supaya makin fashionable. 

8. Wide Leg Jeans dan Sweater

pinterest.com

Pada musim hujan yang dingin, wide leg jeans akan cocok dipadukan dengan atasan sweater warna putih seperti di atas. Perpaduan atasan dan bawahan tersebut sangat simpel dan pasti bisa kamu sontek. 

Namun, pilihlah sweater yang bermodel crop supaya tubuhmu tidak terlihat berisi. Kemudian, kenakan sneakers sebagai aksesorinya untuk memberi kesan kasual dan nyaman. 

9. Wide Leg Jeans dan Blouse Hitam

pinterest.com

Inspirasi OOTD dengan wide leg jeans yang terakhir dipadukan dengan atasan blouse hitam yang polos. Seperti yang diketahui, warna hitam memang membuat ilusi tubuh menjadi lebih langsing. 

Cara memakainya, kamu bisa memasukkan bagian bawah blouse ke dalam celana agar lebih rapi. Lalu, lengkapi dengan aksesori hitam lainnya, mulai dari stiletto, hand bag, dan kaca mata. 

Itulah sembilan inspirasi OOTD dengan wide leg jeans yang bisa kamu sontek. Kamu bisa mengikuti OOTD di atas dengan fashion item yang ada di lemarimu. Selamat mencoba ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Style & Trends