Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Baju Hijau Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini 15 Warna Pilihannya

Inspirasi tampil elegan dengan warna hijau botol

Nafi' Khoiriyah

Salah satu warna yang memiliki karakteristik unik adalah warna hijau botol. Seperti namanya, warna hijau ini menyerupai warna botol minuman. Jika warna tersebut dipakai menjadi warna baju, maka penampilanmu akan tampak begitu elegan.

Namun, karakteristik unik dari warna ini membuatnya tidak bisa dipasangkan dengan sembarangan warna jilbab. Sebab, hijau botol sudah memiliki kesan yang sangat colorful dan berwarna. 

Kini, kamu tak perlu bingung menentukan baju hijau cocok dengan jilbab warna apa karena Popbela.com akan memberikan rekomendasi warna jilbab untukmu.

Simak ulasan ini, yuk!

1. Jilbab Warna Hijau Botol

pinterest.com

Jawaban baju hijau cocok dengan jilbab warna apa yang pertama adalah warna yang sama dengan bajunya. Pemilihan warna yang sama ini adalah cara termudah padu-padan outfit yang bisa kamu lakukan. 

Dengan warna yang sama-sama hijau botol, tubuhmu akan tampak lebih jenjang dan langsing. Jika memakai warna ini, sebaiknya kamu mengenakan riasan yang sedikit tebal supaya tampak lebih berwarna. 

2. Jilbab Warna Putih

pinterest.com

Selanjutnya, kamu bisa memilih warna jilbab putih untuk penampilan yang elegan. Warna putih yang netral akan membuat wajahmu terlihat lebih cerah.

Selain jilbab putih, kamu juga bisa memakai aksesori putih lainnya seperti sling bag dan high heels. Penampilan ini cocok kamu pakai untuk datang ke kantor atau acara-acara formal lainnya. 

3. Jilbab Warna Hitam

pinterest.com

Masih dengan warna-warna netral, kali ini warna jilbab yang cocok dengan baju hijau botol adalah warna hitam. Perpaduan antara warna hitam dan hijau botol akan membuat penampilanmu tampak simpel dan tegas. 

Perpaduan warna jilbab hitam dan baju hijau botol akan lebih cocok dipakai untuk kamu yang memiliki kulit wajah cerah.

4. Jilbab Warna Krem

pinterest.com

Kombinasi warna selanjutnya adalah perpaduan antara warna krem dan hijau botol. Krem sebagai warna yang terang akan menyeimbangkan penampilan dengan baju hijau botol yang cenderung gelap. 

Supaya lebih match, kamu bisa mengenakan bawahan rok plisket warna krem yang sama dengan jilbabnya. Outfit ini akan cocok kamu pakai untuk kuliah atau mengajar. 

5. Jilbab Warna Hijau Mint

pinterest.com

Warna jilbab yang cocok dengan baju hijau botol selanjutnya adalah hijau mint. Perpaduan antara kedua warna hijau ini akan memberikan kesan kasual dan santai. 

Seperti outfit di atas, kamu bisa mengenakan tunik warna hijau botol dengan celana putih. Lalu, kenakan jilbab hijau mint sebagai pelengkapnya. Perpaduan outfit tersebut bisa kamu pakai untuk berjalan-jalan atau berbelanja bersama kerabat. 

6. Jilbab Warna Mustard

pinterest.com

Beralih dari warna-warna yang kalem, kali ini kamu bisa memakai jilbab yang memiliki warna lebih cerah, yakni warna mustard. Warna kuning kecokelatan ini membuat penampilanmu dengan warna hijau botol menjadi lebih berwarna. 

Sebagai pelengkapnya, kamu bisa memakai heels warna mustard atau aksesori emas. Dengan begitu, penampilanmu menjadi semakin mewah.   

7. Jilbab Warna Abu-Abu

pinterest.com

Abu-abu menjadi warna jilbab yang cocok dengan baju hijau botol selanjutnya. Seperti warna hitam atau putih, warna ini juga memiliki sifat yang netral. Itulah mengapa warna abu-abu bisa disandingkan dengan berbagai warna, termasuk hijau botol. 

Dengan memakai jilbab abu-abu, penampilanmu akan terlihat elegan dan tidak terlalu berlebihan. Sebagai pelengkapnya, kamu juga bisa memakai aksesori yang memiliki warna netral seperti abu-abu atau putih. 

8. Jilbab Warna Cokelat

pinterest.com

Beralih dari warna terang, kali ini kamu bisa mengombinasikan baju hijau botol dengan warna cokelat. Meskipun karakter warna cokelat cenderung gelap, tetapi warna hijab ini bisa cocok dipakai untuk warna kulit tertentu.

Sebagai pelengkapnya, kamu juga bisa menambahkan aksesori seperti belt atau sepatu warna senada. 

9. Jilbab Warna Beige

pinterest.com

Berikutnya, jawaban dari pertanyaan baju hijau cocok dengan jilbab warna apa adalah warna beige. Warna ini akan membuat penampilanmu lebih terang dan ceria daripada warna jilbab lainnya. 

Selain jilbab, kamu juga bisa mengenakan item fesyen lainnya yang berwarna beige, seperti rok plisket, sepatu, dan long blazer. Untuk aksesori hand bag, kamu bisa menggunakan warna hijau botol seperti warna bajunya. 

10. Jilbab Warna Army

pinterest.com

Sedikit lebih tua dari warna hijau botol, hijab warna army juga cocok dipakai sebagai aksesori warna ini. Kedua warna yang masih dalam satu rumpun itu akan memberikan kesan elegan bagi pemakainya. 

Selain itu, pakailah aksesori nuansa hijau juga untuk melengkapi penampilan. Barulah celana dan sepatunya kamu bisa memakai warna lainnya seperti biru dan hitam yang netral. 

11. Jilbab Warna Biru

pinterest.com

Kalau kamu senang bereksperimen warna, padukan baju warna ini dengan hijab biru yang cukup terang. Perpaduan kedua warna yang berbeda itu akan membuat kesan tidak membosankan. 

Lalu, padukan dengan bawahan nuansa putih yang netral sebagai bawahannya dan jangan lupakan aksesori sebagai pelengkap penampilanmu. 

12. Jilbab Warna Cokelat Susu

pinterest.com

Baju hijau cocok dengan jilbab warna apa lagi? Warna cokelat susu yang masuk ke dalam jajaran warna cokelat juga akan cocok berpadu dengan baju warna hijau botol. Kedua warna tersebut cukup kontras jika disatukan.

Selain itu, kesan warna cokelat yang kalem juga berbanding terbalik dengan warna hijau botol yang mencolok. Agar makin elegan, kamu bisa melengkapinya dengan inner dan celana putih. 

13. Jilbab Warna Sage Green

pinterest.com

Masih dalam tone warna hijau membuat warna hijab sage green cocok untuk baju hijau botol. Warnanya yang lebih cerah akan membuat wajah jadi kelihatan lebih muda dan cerah. 

Sebagai paduannya, baju dan hijab tersebut akan cocok dengan bawahan celana yang cerah seperti putih. Padukan pula dengan aksesori warna putih supaya penampilan makin menawan.

14. Jilbab Warna Pink

pinterest.com

Pink jadi jawaban lainnya untuk pertanyaan baju hijau botol cocok dengan jilbab warna apa. Warna ini memang cukup nyentrik sehingga cocok untuk kamu yang ingin tampak mencolok. 

Supaya tetap elegan, kamu bisa mengenakan aksesori seperti shoulder bag warna pink. Bawahannya bebas dipadukan dengan rok dan high heels nuansa putih atau warna netral lainnya. 

15. Jilbab Warna Merah Maroon

pinterest.com

Dari golongan warna merah lainnya ada merah maroon yang lebih gelap. Warna ini akan cocok untukmu yang suka dengan nuansa gelap. Baju hijau botol yang digunakan akan lebih bagus jika modelnya dress panjang. 

Hijab warna maroon yang dipakai akan membuat penampilan jadi nggak membosankan. Supaya lebih cerah, kenakan perhiasan atau bros bernuansa emas. 

Itulah 15 jawaban dari baju hijau cocok dengan jilbab warna apa. Kamu bisa memilih warna jilbab yang sesuai dengan suasana acara maupun style pribadi kamu.

Semoga bermanfaat, Bela! 

IDN Channels

Latest from Style & Trends