Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ingin Tetap Stylish Saat Tampil Kasual? Tiru OOTD Andra Alodita Yuk

Penting lho Bela! agar gayamu tak terkesan plain

Lindyra Cesara

Setiap orang memiliki style berpakaian yang berbeda-beda. Salah satunya adalah penampilan yang kasual, gaya kasual jadi pilihan sebagian orang karena terkesan simpel karena tidak harus memadu-padankan busana yang sulit dan nyaman ketika dikenakan. Namun, walau berpenampilan kasual kamu harus memperhatikan penampilanmu agar tak terkesan plain dan juga basic. Salah satu tips yang paling mudah adalah, berikan sentuhan aksesori pada penampilanmu.

Beauty & lifestyle blogger, Andra Alodita dikenal memiliki penampilan yang casually chic. Jika dilihat dari akun instagram-nya, meski gayanya kasual perempuan yang dulu pernah berprofesi sebagai fotografer ini selalu berhasil menyulapnya menjadi lebih trendi dan enggak terkesan basic.

Wah wajib kamu simak nih tips tampil simpel dari Alodita! Bisa jadi inspirasimu untuk ke kampus dan juga gaya sehari-hari, Bela. Yuk langsung intip!

1. Sulap baju putih lebih kece dengan sentuhan aksesori

25007927-174365383153063-5342448105109323776-n-0e7abd57cb81164a91998ec2fa9f0c2b.jpgInstagram.com/alodita

Atasan putih polos kadang terkesan basic saat dikenakan. Untuk mengubah kesan tersebut kamu dapat memakai aksesori, seperti scarf, statement earrings & necklace. Kalau kamu ingin kelihatan standout pilih aksesori dengan warna-warna colorful. Selain aksesori, model busana juga dapat buat penampilanmu lebih trendi, seperti misalnya kamu memilih baju dengan aksen ruffles atau mungkin off shoulder top.

2. Pilih busana warna cerah untuk gaya yang catchy

20214584-1867627906899302-6462815402584965120-n-e4b8f1a921efde9cf13a62c4f1e4849c.jpgInstagram.com/alodita

Meski cara berpakaianmu kasual, tetap bisa terlihat menarik lho! Tipsnya adalah pakai outfit dengan warna-warna cerah. Orange, merah, shocking pink bisa jadi pilihanmu. Untuk bawahannya, kamu dapat memasangkan celana warna hitam seperti kulot, trousers pants atau celana jeans.

3. Ruffles top + tassel pants, super chic!

19424886-1474825952564349-1280778355976699904-n-401211dfca71a01ba0d5cd40a5cfcbec.jpgInstagram.com/alodita

Agar OOTD kasual tampak chic, coba contek cara Alodita ya! Ia memadu-padankan baju berdetail ruffles dan celana dengan aksen tassel. Perpaduan ruffles + tassel buat look Alodita jadi chic banget.

4. Cara baru memakai aksesori scarf

21041937-174108943136351-5939897001083666432-n-456dbdfa53750f4195ddb02d0cfe32e6.jpgInstagram.com/alodita

Biasanya scarf digunakan sebagai aksesori pada leher kan, Bela? Sangat kreatif, Alodita buat scarf jadi aksesori belt yang ia pasangkan dengan kasual dress serta slip on sneakers. Luv it!

5. Mix n match kasual dress yang effortless stylish

22351602-890715494411827-9216056925865639936-n-3589adaa37ee6697a20b94a9dbee36e1.jpgInstagram.com/alodita

Penampilan yang kasual itu tak selalu harus selalu memakai atasan dan bawahan. Kasual dress wajib kamu kenakan untuk gaya sehari-harimu! Pasangkan dress berdetail knot dengan dalaman kaos atau kemeja, sneakers dan sling bag.

BACA JUGA: Modis, Yuk Contek Gaya Kasual Vebby Palwinta

IDN Channels

Latest from Style & Trends