Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Hunt Lab Tawarkan Barang 'Branded' dengan Harga yang Istimewa

Datang yuk?!

Lindyra Cesara

Sudah sering dengar HuntStreet.com? Nah, untuk kamu yang masih asing Hunstreet.com merupakan e-commerce  untuk menjual dan membeli luxury fashion items berupa barang baru, preloved, hingga koleksi vintage yang telah hadir sejak tahun 2015. Kini event branded sale tahunan tersebut kembali menggelar di Functional Hall Grand Indonesia, West Mall, Jakarta. Acara tersebut berlangsung dari tanggal 29 Mei - 3 Juni 2018.

dscf9682-b191505e5cb680e27fb4a7dc3d0a823c.JPGPopbela.com/Huntstreet

Jika tahun lalu mengusung tema supermarket (HUNTMART), kali ini HuntStreet.com memilih tema Hunt Lab. Kayak gimana ya konsepnya? Sebuah "lemari raksasa" yang serupa dengan laboratorium ini terbagi menjadi beberapa area, dimulai dari Shoes Lab yang berisikan berbagai model sepatu dari brand-brand ternama, lalu Bag Lab dengan tas-tas cantik dari clutch hingga hand bag, Clothes Lab, dan Hunt Lab Exclusive. Untuk Hunt Lab Exclusive sangat spesial, dimana para pengunjung bisa mendapatkan beragam barang mewah yang hanya ditampilkan selama acara Hunt Lab berlangsung.

dscf9702-b2513b0c19ef6dfe39cf45ad98ea34e3.JPGPopbela.com/Huntstreet

"Setiap tahun para pemilik barang 'membersihkan' lemarinya sebelum bulan Ramadan dan sangat antusias untuk dapat menjual barang-barang lama milik mereka. Kami juga sangat senang melihat hal ini, koleksi untuk Hunt Lab meningkat dalam segi jumlah dari branded sale HuntStreet tahun lalu. Acara belanja offline Ramadan kami memberikan cara terbaik untuk para pemilik barang mendapatkan uang secara cepat serta yang terpenting, kami mengingatkan bahwa HuntStreet selalu ada sebagai tempat berkonsinyasi terpercaya. Kami telah menjual ratusan barang setiap harinya dan membantu menjadikan barang dalam lemari menjadi uang dengan satu klik saja." Kata Sabrina Joseph, HuntStreet.com co-founder.

dscf9766-4960f85e180b5e6582a6b41e7f8ac7c5.JPGPopbela.com/Huntstreet

Tahun ini. #HUNTLAB akan menampilkan barang-barang milik, Olivia Lazuardy, Jovi Adhiguna, Ryan Ogilvy, Tasya Farasya, Paola Tambunan, Claudia Setyohadi, Dara Setyohadi, Michimomo, Michelle Maryam, Patricia Stephanie, Michelle Vanessa, Diana Jo, Kinsky Bunyamin, Libra Akila.

Pada acara tersebut, terdapat 15.000 koleksi luxury goods dari 350  brand global dengan potongan harga lebih dari 90%. Untuk brand yang ditawarkan berupa, Hermes, Céline, Chanel, Louis Vuitton, Bottega, dan masih banyak lainnya. Sedangkan untuk harga dimulai dari 100.000 rupiah hingga puluhan juta.

BACA JUGA: Belanja Sekaligus Beramal di Huntstreet.com Yuk!

IDN Channels

Latest from Style & Trends