Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Penampilan Lebih Manis di Bulan Ramadan dengan Busana Motif Floral

Yuk, tiru tipsnya!

Lindyra Cesara

Sudah kehabisan ide dalam mencari busana untuk menghadiri acara buka puasa bersama? Kayaknya kamu harus mencoba tips yang satu ini, Bela! Selain warna monokrom, earthy tone, hingga motif boho kamu bisa pilih busana bermotif floral. Why floral? Karena motif tersebut berhasil memberikan kesan lebih manis pada penampilanmu.

Intip tips dari Popbela di bawah ini yuk! Saatnya keluarkan busana-busana motif floral di lemarimu.

1. Maxi dress untuk occasion yang formal

paris-fashion-week-street-style-spring-2018-amanda-alagem-yellow-floral-dress-e8fd46b03ff9a4cba13f8d6873056de5.jpg

Ketika kamu mendapat undangan untuk menghadiri acara bukber yang formal, biasanya busana yang kamu kenakan pasti tak jauh-jauh dari kaftan atau abaya kan? Sesekali kamu bisa menggantinya dengan maxi dress lho. Tetap tampil formal dan pastinya kelihatan lebih trendi.

2. Tips padu-padan wide leg pants motif floral

floral-wide-legged-pants-eabb9cdec3bb36374eb0c27013ec6f7c.jpgGlamradar.com

Wide leg pants berhasil mengubah look-mu dalam sekejap menjadi lebih standout. Atasannya bisa pilih tunic warna monokrom karena motif floral yang sudah terlihat ramai, sedangkan untuk kamu yang mengenakan hijab kombinasikan bersama oversized shirt dan kerudung dengan satu tone warna.

3. Two piece outfit

40dba7d8cea4ed5dc133ba91089f57fb-b580c84293c3333ed87a573066b136cb.jpgPinterest.com

Kamu tipe yang praktis? Nah, two piece outfit ini cocok untuk kamu! Jika merasa enggak pede kenakan motif floral dengan warna yang cerah, ganti dengan warna-warna manis alias warna pastel, Bela. Busanamu sudah full motif floral, jadi cocok di pasangkan dengan anting dan gelang minimalis.

4. Sulap penampilan lebih fashionable dengan long shirt

tumblr-oebsrqlfhb1rl727go1-1280-768x1152-2-7b773a53d1f6d42af81f160122a42f0f.jpgPinterest.com

Look keempat yang tampak lebih kasual bisa kamu jadikan inspirasi bersama pacarmu. Pilihan yang tepat untuk kamu yang suka modest fashion! Untuk sepatunya, kamu bisa pilih kitten heels. Selain lagi nge-tren, kitten heels juga buat penampilan lebih manis.

5. Tampil edgy saat bukber

86319c602cf41551135d95e78171e928-4dc2c8c8d5efd985692420e1d0d31bb0.jpgPinterest.com

Cara terakhir simpel banget! Dress hitam motif bunga cuma perlu kamu pasangkan dengan fashion item serba hitam dan sepatu boots.

BACA JUGA: Tren Floral a la Fashion Influencer yang Wajib Diintip!

IDN Channels

Latest from Style & Trends