Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Tantri Namirah Tentang Hijab Tabrak Motif & Tampil Pede!

Hijab bukan jadi halangan untuk tetap gaya

Hafidhza Putri Andiza

Seiring perkembangan fashion hijab, semakin beragam pula cara para perempuan hijab dalam memperlihatkan personal style masing-masing.

Tabrak warna untuk sekadar OOTD atau hadir di occasion tertentu akan membuat penampilan yang tampak lebih beda dan menarik. Walau dengan pakaian yang lebih tertutup, memakai hijab bukan menjadi hambatan untuk mengekspresikan diri dalam setiap outfit melalui pemilihan warna hingga motif lho.

Seperti Tantri Namirah yang berani mix & match setiap tekstur, motif hingga warna dalam satu look yang sama supaya tetap terlihat menarik.

Setiap hari Jumat jam 3 sore selama bulan Ramadan, Popbela mengadakan program Ramadan secara online di Instagram @popbela_com dalam format live Instagram. Hijab Hacks with Ukhti Diza (HHUD) yang diminggu ketiga ditemani oleh Tantri Namirah, seorang desainer sekaligus fashion enthusiast yang akan berbagi tips padu-padan statement outfit dengan motif, warna dan tekstur. Simak, yuk!

Hijab mendatangkan rezeki tak terduga

Instagram.com/tantrinamirah

"Aku mulai berhijab sebelum menikah sekitar tahun 2017 lalu tiga bulan sebelum menikah aku memutuskan berhijab. Sempat terlibat dalam suatu pekerjaan dengan salah satu stasiun televisi yang akhirnya berakhir karena keputusanku. Setelah tidak syuting program tersebut, aku memutuskan untuk berhijab. Menariknya, ketika aku posting bahwa aku lagi coba untuk memakai hijab, saat itu juga ada yang menawarkan pekerjaan baru untukku. Artinya ketika kamu mau berhijab dan menutup diri, ternyata rezeki nggak terduga pasti datang. Ketika ada niat baik dan tulus untuk menutup diri pasti ada jalannya dan Allah akan membuka jalan lain. Jadi tenang aja"

Hijab bukan jadi halangan

"Jangan berpikir ketika kamu pakai hijab lalu nggak bisa gaya, itu salah besar. Hijab bukan jadi halangan untuk tampil gaya yang tentu tetap sesuai dengan syariah Islam. Misalnya memilih pakaian yang tidak menerawang atau tidak ketat. Salah satu tipsnya, jika memakai atasan yang membentuk lekuk tubuh, kuncianku pasti akan pakai blazer sehingga tetap mampu menutupi bagian bokong."

Alasan selalu memilih kerudung polos

Instagram.com/tantrinamirah

"Karena baju aku udah rame banget. Aku pernah coba kerudung motif ketika aku fashion show untuk salah satu desainer Indonesia. Aku merasa bagus-bagus aja tapi pada dasarnya aku kurang suka kerudung yang banyak modelnya dan printing yang heboh. Aku menganggap kerudung ini seperti rambut, sehingga ketika mau buat lebih gaya, cukup tambahkan aksesori. Kalau sekarang aku lebih prefer kerudung yang polos, karena ketika pakai polos kamu bisa masukin banyak warna, motif dan model pada pakaianmu."

Mood jadi lebih baik

Instagram.com/tantrinamirah

"Aku suka yang bermotif karena itu membuat mood-ku happy. Misalnya lagi merasa badmood, aku coba pakai warna-warna yang colorful pasti auranya akan berbeda. Bahkan ketika memakai pakaian warna hitam, bisa jadi merasa lebih lebih keren aja. Jadi sebenarnya warna, pakaian dan gaya bisa memeranguruhi bahkan mengubah mood jadi lebih baik banget!"

Tabrak motif simpel hingga high fashion

Instagram.com/tantrinamirah

"Pertama ketika ingin mencoba tabrak motif, gunakan pakaian berwarna senada dengan motif yang berbeda pada atasan dan bawahannya. Sudah mulai berani, bisa coba gaya yang lebih playful dalam permainan motif dan warna motif misalnya seperti memakai bawahan polka dot kecil warna biru, atasan garis-garis warna kuning atau abu-abu. Jadi coba beranikan diri untuk ganti-ganti warna atau tekstur pakaian."

Referensi OOTD berasal dari...

Instagram.com/tantrinamirah

"Aku tuh suka banget lihat majalah style dari luar negeri, lalu Popbela kan juga suka memberikan referensi foto-foto influencer yang oke lho. Nah, aku juga suka lihat influencer dari situ. Dari influencer tersebut kita bisa belajar banyak hal, mulai dari outfit, pose hingga pengambilan gambar yang menarik. Kamu bisa ambil plus minus dari setiap referensi yang disesuaikan dengan personal style masing-masing."

Tips OOTD a la Tantri Namirah

Instagram.com/tantrinamirah

"Kalau aku termasuk yang nggak suka memakai kerudung bermotif, aku bisa jadikan itu sebagai aksesori untuk baju, belt, atau outer. Kedua, kalau kamu termasuk yang suka memakai baju atau celana yang memilki tone warna lebih soft tapi mau tetap tampil beda, pilih aksesori, sepatu atau tas yang berwarna lebih berwarna vibran sehingga tetap menarik. Terakhir harus pede, karena ketika kamu sudah merasa percaya diri dengan apa yang dipakai, secara nggak langsung aura dalam diri akan terpancar."

IDN Channels

Latest from Style & Trends