Maria Vania bukan nama yang asing di dunia presenter olahraga. Dirinya sudah sering memandu acara olahraga di televisi seperti Sepakbola Liga 1, Moto GP hingga Piala Dunia. Nggak hanya sebagai presenter, Maria Vania juga sering mengunggah berbagai tips olahraga fitness hingga potret tubuh di depan lebih dari 3 juta pengikut di Instagram.
Karier yang cemerlang, nyatanya Maria Vania masih senang melajang. Walau single, perempuan berusia 30 tahun ini miliki niatan untuk mencari jodoh dalam waktu dekat.