Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Hair Scarf & Bandana Cocok Jadi Hiasan Kepala Kamu di Musim Panas

Scarf Ternyata Bisa Dijadikan Bandana dan Hiasan Rambut yang Menarik

Ficca Ayu Saraswaty

Kamu bisa menggunakan scarf saat musim panas atau dingin karena scarf sendiri merupakan jenis aksesori wrap yang tidak memiliki aturan khusus dalam pemakaiannya. Namun ternyata scarf ini cocok dijadikan sebagai hiasan rambut kamu terlebih di musim panas. Untuk aksesori kepala kamu bisa mengaplikasikan hair scarf dan bandana karena kedua jenis ini adalah fashion wanita yang bentuknya simpel dan modis yang kamu bisa padukan dengan berbagai jenis gaya dan busana. Cara memakainya pun mudah, ada scarf yang dililitkan di leher, dijadikan sebagai bandana, kerudung, kardigan, hiasan tas, sabuk, dsb.

Kalau untuk bandana, aksesori satu ini biasanya dijadikan ikat kepala dan identik dengan kesan hip hop tahun 90an dan bisa membuat kamu terlihat stylish secara instan. Ada banyak jenis bandana yang tentunya bisa kamu aplikasikan dengan berbagai look yang unik. As long as you’re creative enough, bandana tersebut bisa kamu sulap dengan bentuk atau model yang keren. Berikut adalah lima referensi style dalam mengaplikasikan hair scarf dan bandana dari Popbela:

1. Gaya Tempo Dulu Retro Twist

head-scarves-25-be749e6a1820ccfd4f9e64bd85ac8c60.jpgthebestfashionblog.com

Gaya retro ini merupakan tren fashion di masa lalu namun kembali hits di zaman sekarang. Jika kamu sadari, gaya retro seolah tidak pernah ‘mati’ dan sering kembali dipakai di zaman modern saat ini. Misalnya, kamu dapat mengaplikasikannya dengan memakai scarf di kepala.

2. Model Embrace Texture untuk Bad Hair Day

head-scarves-2-600x971-b938dd7c164c07954ebf86c51afb99f3.jpgthebestfashionblog.com
 

Jika kamu sedang mengalami bad hair day dan ingin menutupi sebagian besar rambutmu dengan tetap tampil gaya, kamu bisa menggunakan model embrace texture ini. Kamu bisa melipat scarf menjadi segitiga dan letakkan bagian segitiga tersebut di belakang kepala. Pilin ujung scarf sambil kamu melingkarkannya ke sekitar kepalamu dari belakang dan bawa ke atas kepala untuk membuat simpul.

3. Twisted Turban yang Simpel

hair-scarves-and-bandanas-85a8a2fde6746f2961558158af33581e.jpgstylecaster.com

Gaya ini akan terlihat sangat elegan dan cukup cocok untuk kamu pakai untuk ke kantor tanpa terlihat berlebihan. Gaya ini juga sangat mudah untuk kamu coba dan tidak terlalu banyak menyita waktumu. Maka, jika kamu tergolong orang yang malas berlama-lama menata rambut, gaya ini akan sangat cocok untukmu.

4. Bouffant Beauty untuk Acara Santai atau Kasual

28230-1-ea188739f438e40757c6e86b9f815069.jpgvogue.com

Gaya hair scarf satu ini lebih cocok jika kamu memakainya untuk acara yang lebih santai atau kasual. Memakai scarf di kepala dengan gaya bouffant beauty akan lebih cantik jika kamu memilih scarf bermotif dengan bahan yang halus dan sedikit mengkilap, misalnya bahan sutera atau satin. Misalnya seperti foto di atas, kamu bisa mengenakan warna hair scarf yang senada dengan warna busana kamu. Untuk membuatnya pun, kamu tinggal menggulung scarf agar menjadi panjang, dan ikatkan di kepala. Biarkan ujung scarf menjuntai natural di salah satu sisi kepalamu atau rambut kamu yang diikat.

5. Bow Tie untuk Kesan Lebih Feminim dan Manis

dolce-gabbana-082-ss16-1-e1465401512324-6220a06390a159ddb4673c4ca9608581.jpgallthingshair.com

Kamu bisa memilih motif dan warna scarf yang tepat untuk bisa tampil cantik dengan scarf model bow tie. ini dan supaya tidak takut terlihat terlalu kekanak-kanakan, maka sesuaikan jenis scarf, motif, dan warnanya agar alih-alih menjadi terlihat lebih feminim dan manis. 

BACA JUGA: Lengkapi Tampilan Simpel dengan Scarf Motif yang Statement

IDN Channels

Latest from Style & Trends