Monokromatik merupakan istilah yang digunakan ketika tampilan keseluruhan memilki warna yang sama. Gaya yang satu ini bisa dibilang sangat menantang karena bukan perkara mudah mengkoordinasikan warna yang senada untuk atasan, bawahan, sepatu bahkan aksesoris. Warna yang digunakan untuk gaya ini pun sangat variatif. Bold ataupun soft, semuanya bisa kamu aplikasikan sesuai dengan mood.
Trik Color Shade
Tidak perlu khawatir, kamu tetap bisa bermain aman saat menggunakan gaya monokromatik ini dengan mengaplikasikan color shade. Selain mampu menciptakan multiple layer, Bela bisa menggunakan warna yang lebih muda pada bagian yang ingin ditonjolkan. Misalnya, pilih warna celana yang lebih gelap daripada atasan sehingga fokus perhatian terpusat pada wajah.
Trik Tekstur
Tampilanmu akan terlihat lebih berani saat menhgaplikasikan busana monokromatik dengan memadupadankan busana yang berbeda tekstur dalam satu warna yang sama. Material seperti sheer, tweed, fur, leather dan quilted memilki karakter yang khas, sehingga mampu menghasilkan kesan plural namun tetap selaras.
Trik Motif
Motif bisa menjadi pemanis penampilan monokromatik, namun sedikit tricky. Dalam pemilihan motif haruslah teliti, karena Popbela yakin jika kamu tidak ingin terlihat seperti memakai seragam yang terlalu matchy, kan? Maka dari itu, kamu dapat mencoba memadukan print dengan outfit polos agar telihat seimbang.
Trik Aksesoris
Baik itu tas, kalung, syal atau sepatu selalu bisa kamu andalkan in order to nail this style. Item tersebut mampu memberikan kesan fun statement yang mampu menjadikanmu pusat perhatian.