Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Tips & Trik Memakai Hijab Pashmina Sesuai Bentuk Wajah

Supaya lebih maksimal

Dayang Puspita Ranupani

Setiap perempuan tentu ingin tampil maksimal di setiap kesempatan, tidak terkecuali pada penggunaan hijab pashmina. Modelnya yang memanjang membuat hijab pashmina butuh trik tersendiri supaya cocok di setiap bentuk wajah.

Yuk, intip tips memakai hijab pashmina sesuai bentuk wajah. Simak selengkapnya di bawah ini.

1. Pemilik bentuk wajah bulat, kamu harus pintar membentuk pashmina untuk membuat garis wajah terlihat lebih tegas. Triknya ialah dengan memakai inner hijab dengan warna senada. Kemudian bentuk hijab ke setengah bagian pipi dan ikat ke belakang.

instagram.com/indahnadapuspita

2. Ciri khas bentuk wajah kotak ialah garis rahang yang tegas dan lurus. Untuk memberikan ilusi wajah yang lebih tirus, bentuk pashmina di sekitar wajah secara loose. Hindari pemakaian pashmina dengan motif atau warna yang terlalu mencolok.

pinterest.com

3. Punya bagian atas wajah yang lebar dengan dagu meruncing, tandanya kamu memiliki bentuk wajah hati. Gunakan trik membentuk bagian atas hijab yang melancip untuk mengimbangi struktur dagu runcing pada bentuk wajah hati.

instagram.com/sashfir

4. Perempuan dengan bentuk wajah oval pada dasarnya cocok memakai model pashmina apa pun. Jika ingin coba gaya baru, bentuk pashmina dengan model turban yang kekinian. Jangan lupa gunakan inner hijab supaya lebih aman.

instagram.com/megaiskanti

5. Pemilik bentuk wajah diamond punya struktur pipi yang tinggi dengan dagu yang lancip. Gunakan inner hijab dan bentuk pashmina secara memanjang dengan sisi yang longgar. Andalkan hijab berwana netral untuk menyamarkan garis wajah yang lebar.

pinterest.com

IDN Channels

Latest from Style & Trends