Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Tips Padu-padan Pakai Outfit Colorful

Tampil lebih berwarna

Dayang Puspita Ranupani

Salah satu trik untuk tampil anti boring ialah dengan memakai busana yang lebih berwarna. Padu-padan outfit colorful sendiri bisa memberikan kesan percaya diri, ceria dan penuh semangat. Setiap orang tentu ingin memancarkan aura positif, hal ini ternyata bisa dimulai semudah dengan mix & match pakaian yang berwarna.

Sekarang waktunya rombak pakaian basic-mu dengan outfit colorful! Simak selengkapnya di bawah ini.

1. Tips memadukan warna untuk ciptakan outfit colorful

glamourmagazine.co.uk

Memadukan warna untuk outfit colorful sebenarnya nggak perlu repot, kok. Kamu bisa mulai dengan memilih 2-3 warna favoritmu saja.

Jika masih ragu, kamu juga bisa mix & match warna pakaian berdasarkan teori skema warna, di antaranya yaitu complementary, split-complementary, analogous, triadic, tetradic dan square.

2. Alasan mengapa outfit colorful banyak disukai

pinterest.com

Outfit colorful memang terbukti bisa meningkatkan suasana hati, baik untuk pemakainya maupun orang sekitar. Nggak heran, banyak perempuan menyukai perpaduan busana yang berwarna. Penampilan pun akan kelihatan lebih fresh dan nggak akan terkesan basic.

3. Inspirasi padu-padan outfit colorful

pinterest.com

Mengenakan outfit colorful bukan berarti harus keluar dari personal style-mu, kok. Kamu tetap bisa mengenakan perpaduan item favoritmu seperti dress, blazer, atau cargo pants, namun pilih yang lebih berwarna. Misalnya pilih midi dress pink, lalu pasangkan dengan heels hijau yang berlawanan sesuai teori warna complementary.

4. Naiknya tren outfit colorful

pinterest.com

Berkat media sosial, outfit colorful jadi tren berpakaian dengan semakin banyaknya peminat. Salah satunya ialah tren 'cewek kue' yang sempat ramai di TikTok. Ditambah lagi, munculnya fashion influencers dengan gaya yang berwarna membuat outfit colorful makin hits di kalangan pencinta fashion.

5. Waktu yang harus dihindari untuk memakai outfit colorful

pinterest.com

Nggak ada salahnya mengekspresikan gayamu lewat cara berpakaian, namun tetap harus tahu tempat, ya. Di beberapa kesempatan seperti saat menghadiri pemakaman, pakaian berwarna dianggap kurang sopan bagi keluarga yang berduka. Outfit colorful dengan warna yang terlalu nyentrik juga sebaiknya dihindari saat melakukan wawancara kerja.

6. Kelebihan memakai outfit colorful

essence.com

Warna-warna cerah seperti merah, kuning, atau biru dapat mempengaruhi suasana hati kamu secara positif, menciptakan rasa bahagia dan energik. Warna-warna ini dapat merangsang emosi positif dan meningkatkan mood.

Dengan memakai outfit colorful, kamu tidak hanya dapat meningkatkan penampilan dan suasana hati sendiri, tetapi juga mempengaruhi bagaimana orang lain merespons dan berinteraksi dengan kamu. Ini adalah cara yang menyenangkan dan efektif untuk menambahkan warna ke dalam kehidupan sehari-hari.

7. Kesan positif outfit colorful

Freepik

Warna cerah seperti merah, kuning, atau biru sering kali dikaitkan dengan peningkatan suasana hati dan energi. Mereka dapat merangsang perasaan bahagia dan optimis. Alasannya karena pakaian berwarna cerah dapat memberikan dorongan energi yang meningkatkan motivasi dan semangat.

Kini, kamu sudah tahu tentang tips padu-padan pakai outfit colorful. Jadi kamu tidak akan kesulitan lagi apabila harus mengenakan tipe fashion yang satu ini. 

IDN Channels

Latest from Style & Trends