Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Cara Menyimpan Sepatu yang Benar Supaya Nggak Cepat Rusak

Tetap awet dan tahan lama

Dayang Puspita Ranupani

Sepatumu cepat rusak dan berjamur? Bisa jadi karena cara penyimpanannya yang kurang tepat. Merawat sepatu nggak hanya berkaitan dengan proses pembersihan, tapi juga teknik penyimpanannya. Jika disimpan secara asal-asalan, sepatumu bisa cepat memudar warnanya bahkan berubah bentuk.

Jangan khawatir, Popbela sudah rangkum cara menyimpan sepatu yang benar supaya tetap awet dan tahan lama. Let's check it out!

1. Tetap bersih dan awet, sebaiknya rajin bersihkan sepatu sebelum disimpan. Warna sepatu pun akan tetap cerah seperti baru.

treehugger.com

2. Hindari menumpuk sepatu karena akan merusak bentuk sepatu yang ada di bawah. Gunakan sekat pemisah jika kamu butuh lebih banyak ruang saat menyimpan sepatu.

amazon.com

3. Sebelum disimpan, isi sepatu dengan kertas atau pengganjal. Ini akan menjaga bentuk sepatu meski jarang dipakai.

pinterest.com

4. Pilih rak sepatu dengan model yang terbuka. Sirkulasi udara yang baik akan mencegah sepatu lembap yang akan mengakibatkan tumbuhnya jamur.

containerstore.com

5. Selain itu, kamu juga bisa menyimpan sepatu di dalam box sepatu yang kering. Jauhi dari paparan sinar matahari supaya warna sepatu nggak cepat memudar.

walmartimages.com

IDN Channels

Latest from Style & Trends