Drama Korea berjudul Moving akhir-akhir ini cukup viral di sosial media TikTok sebab mengangkat kisah drama aksi tentang manusia yang memiliki kekuatan super. Diadaptasi dari novel Webtoon karya Kang Full, drama Moving turut menggandeng berbagai nama pesohor Korea Selatan seperti Lee Jung Ha, Go Yoon Jung, Han Hyo Joo, Jo In Sung dan masih banyak lagi lainnya.
Sebagai aktor senior, dalam drama ini Han Hyo Joo dan Jo In Sung dipercaya memerankan karakter orang tua dari Kim Bong Seok (Lee Jung Ha). Punya chemistry yang kuat, intip gaya kompak Han Hyo Joo dan Jo In Sung di berbagai momen di bawah ini.