Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Inspirasi Padu-Padan Crochet yang Tren di Kalangan Gen-Z

Berniat coba?

Ardelia Karisa

Crochet jadi tren terbaru yang diadopsi para Gen-Z dalam gaya mereka. Berbeda dengan outfit rajut rapat yang cocok untuk cuaca dingin, crochet ideal untuk masuk dalam koleksi pakaian musim panas. Rajutan longgar crochet akan menjadi andalan untuk dipakai di tengah cuaca panas dan lembab.

Ini memang bukan kali pertama crochet jadi tren. Namun, kali ini crochet muncul pada potongan wardrobe yang tak terduga. Dimulai dari bucket hat yang langsung populer berkat kekuatan media sosial dan influencer, mini dress seksi, hingga yang terbaru adalah balaclava.

Fashion designer macam Jacquemus dan Proenza Schouler jadi beberapa yang menampilkan crochet dalam karya mereka di runway. Jadi, nggak heran jika para selebriti sering tertangkap kamera mengkombinasikan crochet dalam outfit sehari-hari mereka. From runway to street style, crochet jadi tren untuk padu padan musim panas yang kekinian.

1. Summer ready dengan kombinasi baby tees berwarna putih dan crochet top yang disulap menjadi luaran mencontek gaya Ryujin “ITZY”.

for-ryu.tumblr.com

2. Bikini cover-up bisa jadi outer untuk melengkapi penampilan kasual. Olivia Rodrigo mengenakannya dengan jeans putih dan mary jane hitam yang membuat penampilan tampak klasik.

hawtcelebs.com

3. Tiru bagaimana Joy “Red Velvet” mengenakan midi skirt bermotif floral, atasan polos, sneakers serta crochet outer berwarna putih ini untuk membuat penampilan feminin yang cheerful.

kpopping.com

4. Lottie Moss mengenakan crochet top lengan panjang berwarna putih yang kontras dengan bikini top serta denim short hitamnya.

instyle.com

5. Tampil kasual tanpa ribet dengan crochet dress seperti aktris Kim Yoo-Jung ini. Pilih kombinasi warna muted untuk membuat look tetap fun tapi tak terlalu menarik perhatian.

instagram.com/you_r_love

IDN Channels

Latest from Style & Trends