Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Gaya OOTD Kaftan Kondangan yang Stylish dan Anti Ribet

Tiru padu-padan para selebgram hijab!

Ardelia Karisa

Kaftan adalah salah satu pilihan outfit kondangan yang nggak pernah gagal untuk menciptakan OOTD simpel tapi tetap stylish. Mulai dari model yang sederhana hingga yang penuh detail, kaftan selalu bisa bikin penampilan terlihat lebih anggun. Nggak heran jika di kalangan selebgram hijab, kaftan sering dipakai untuk menghadiri berbagai acara formal, termasuk kondangan. 

Nah, buat kamu yang lagi cari inspirasi OOTD kaftan kondangan yang simpel dan anti ribet, yuk tiru gaya para selebgram hijab ini. Cek lima gaya OOTD kaftan kondangan yang bisa kamu contek biar tampil maksimal di acara spesial!

1. Padu-padan kaftan putih elegan with a twist

instagram.com/astridalfinn

Kaftan putih selalu jadi pilihan yang aman untuk tampil elegan di acara kondangan. Buat tampil beda, coba kombinasikan dengan boots berwarna serasi untuk sentuhan edgy yang dijamin bikin tampilan terlihat jadi lebih stylish!

2. Simpel dan nyaman dengan kaftan motif

instagram.com/thieyyr

Buat kamu yang ingin tampil effortless tapi tetap modis, kaftan bermotif adalah pilihan yang pas. Selain motif floral, kamu bisa juga mengenakan kaftan dengan motif geometris untuk kesan yang lebih playful. Agar tidak terlalu ramai, padukan dengan hijab polos dan heels warna netral agar gaya tetap seimbang.

3. Gaya classy dengan kaftan satin

instagram.com/inikiranaaa__

Kaftan berbahan satin akan memberikan sentuhan classy dan elegan yang cocok untuk acara formal. Warna-warna gelap seperti maroon, emerald, atau navy bisa memberikan kesan yang lebih glamor. Tapi, kalau kamu ingin menonjolkan sisi anggun pada look, pilih kaftan warna netral, seperti putih, atau warna-warna soft lainnya.

4. Kaftan putih embroidery untuk look feminin

instagram.com/ayu.kartikaa

Kaftan putih dengan detail embroidery bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin memberikan sentuhan feminin yang manis. Motif bordir yang cantik memberikan kesan anggun tanpa berlebihan. Padukan dengan hijab berwarna soft dan heels minimalis untuk tampilan yang sophisticated.

5. Tampil mewah dengan kaftan hitam

instagram.com/sin.sr

Kaftan hitam nggak pernah gagal memberikan kesan mewah dan elegan. Pilih kaftan hitam dengan detail payet atau aksen emas untuk tampilan yang glamor tanpa harus ribet. Lengkapi dengan clutch atau hand bag minimalis dan sepatu hak tinggi untuk total look yang memukau di acara kondangan.

IDN Channels

Latest from Style & Trends