Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Penampilan Para Publik Figur di Acara ‘Persembahan dari Solo’

Pagelaran akulturasi budaya seni lokal & internasional

Amelia Shinta Larasati

Pemerintah Kota Surakarta didukung Shopee Indonesia menghadirkan acara “Persembahan Dari Solo” sebagai bentuk kolaborasi untuk menampilkan harmonisasi budaya. Berlangsung pada Minggu 17 September 2023 lalu di Puro Mangkunegaran, Surakarta, acara ini menyajikan pagelaran akulturasi budaya seni lokal dan internasional.

Menampilkan sederet musisi lokal dan pegiat seni papan atas seperti Anggun, Fabio Asher, musisi keroncong legendaris Waldjinah dan grup boyband asal Korea Selatan XODIAC.

Bukan cuma penampilan musik, event ini juga menghadirkan pagelaran mode fashion show oleh Kimmy Jayanti dengan peragaan batik dari rumah produksi lokal seperti Surya Abduh, An’Soe, Danar Hadi dan Batik Walang Kekek. Intip penampilan para publik figur di acara kali ini!

1. Kimmy Jayanti tampil elegan dan glamor dalam balutan jumpsuit serta outer batik rancangan Surya Abduh.

instagram.com/shopee_id

2. Anggun C. Sasmi suguhkan penampilan yang spektakuler mengenakan dress batik dilengkapi train rancangan Ansoe dan aksesoris dari Rinaldy Yunardi.

instagram.com/shopee_id

3. Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bersama sang istri, Selvi Ananda tampil serasi berbusana adat Jawa. Selvi Ananda memilih kebaya berwarna hijau dengan paduan kain batik Solo bercorak hitam.

instagram.com/jimboengbakoelsoto

4. Izabel Jahja mengenakan dress berdetail lace dengan paduan kain batik rancangan Ansoe. Penampilannya makin maksimal dengan headpiece dari Rinaldy Yunardi.

instagram.com/byansoe

5. Boyband asal Korea Selatan, XODIAC turut hadiri pagelaran budaya ini. Tampil kompak mengenakan white trouser, mereka menampilkan performance terbaiknya.

instagram.com/elleindonesia

6. GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo mengenakan beskap bernuansa gold yang dipadukan dengan kain batik parang.

instagram.com/narinkovilda

7. Karin Novilda andalkan kebaya berdetail payet dan rok batik. Sementara Dewi Persik menggunakan dress modifikasi yang dipadukan dengan kain batik.

instagram.com/narinkovilda

IDN Channels

Latest from Style & Trends