Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Marc Jacobs Tampilkan Koleksi dengan Siluet Boneka di Fall 2024

Ekspresif dengan nuansa cartoonish

Amelia Shinta Larasati

Marc Jacobs sekali lagi membuktikan mampu menciptakan impresi yang besar lewat pertunjukkan koleksinya yang hanya berlangsung selama 7 menit saja. Memamerkan koleksi terbaru dengan siluet boneka untuk musim gugur 2024, rumah mode asal Amerika yang khas dengan interpretasi busananya terhadap tren pop-culture ini kembali membawa gebrakan baru.

'Joy, period' adalah judul yang diberikan Marc Jacobs untuk pertunjukkan koleksi terbarunya. Membawa kegembiraan dan imajinasi lewat koleksi pakaian dengan proporsi kartun dan warna-warna musim panas yang meriah. Koleksi ini juga sekaligus mencerminkan sisi satir yang menyelimuti isu-isu global dan Amerika masa kini. Dipamerkan pada entryway New York Public Library, inilah detail menarik dari pertunjukkan Marc Jacobs Fall 2024.

1. Pertunjukkan koleksi musim gugur Marc Jacobs dibuka dengan rangkaian dress putih yang terinspirasi gaun halter ikonik Marilyn Monroe dalam 'The Seven Year Itch'. Dirancang dengan proporsi ekstra, aksen cone bra, serta bagian rok yang dibuat kaku dan mengembang seolah tertiup angin.

vogue.com

2. Alih-alih memakai paduan warna earth tone yang khas musim gugur, Marc Jacobs justru menampilkan rangkaian pakaian bersiluet doll-like dengan warna cerah dan playful. Salah satu look merepresentasikan tokoh kartun ikonik Minnie Mouse dengan rok polkadot merah putih.

vogue.com

3. Siluet kartun dan boneka diperkuat dengan proporsi pakaian oversize yang dibuat kaku dan tak seimbang. Sentuhan elemen boxy jadi highlight di setiap tampilan koleksi musim ini.

vogue.com

4. Marc Jacobs tak ketinggalan membawa bikini di koleksi musim gugurnya. Dirancang dengan siluet berstruktur dalam motif polkadot kuning dengan detail cone bra yang ekspresif.

vogue.com

5. Menutup pertunjukannya, Marc Jacobs tampilkan deretan gaun bersiluet boxy yang terinspirasi dari para tokoh Disney Princess.

vogue.com

6. Desain alas kaki yang unik dalam bentuk platform heels warna vibran dengan desain ujung melengkung ke atas seperti sepatu Aladdin menghiasi runway kali ini. Ada pula heel sandal dengan desain alas yang lebar melebihi ukuran aslinya.

vogue.com

7. Para model tampil bak boneka dengan elemen hiasan mata yang mencolok. Seolah seperti eye-shadow berwarna vibran dengan bulu mata berukuran ekstra.

vogue.com

TOPIC

    IDN Channels

    Latest from Style & Trends