Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

11 Gaya Seleb di Red Carpet Busan International Film Festival

Ada deretan seleb Indonesia

Amelia Shinta Larasati

Sederet aktor tampil di red carpet pembukaan Busan International Film Festival tahun ini. Berlangsung pada tanggal 4 Oktober, Busan International Film Festival (BIFF) ke-28 dimulai dengan opening ceremony yang bertabur bintang. Festival film tahun ini berlangsung hingga 13 Oktober dan akan menampilkan 269 film dari 69 negara berbeda.

Bukan cuma seleb Korea, kehadiran para aktor dan aktris Indonesia juga sukses curi perhatian. Yuk, intip penampilan glamor para seleb dari karpet merah BIFF tahun ini!

1. Park Eun Bin yang bertugas sebagai MC pembukaan BIFF tahun ini tampil anggun mengenakan ball gown bahan tulle berwarna turquoise blue.

soompi.com

2. Hong Sa Bin, BIBI, & Song Joong Ki kompak berpenampilan formal mengenakan suit and tie.

soompi.com

3. Jeon Jong Seo tampil di red carpet dengan memakai black mermaid gown dengan detail pita.

soompi.com

4. Han Ye Ri tampil stunning memakai gaun putih dengan detail bordir floral serta dangling earrings untuk lengkapi penampilannya.

soompi.com

5. Fan Bingbing tunjukkan penampilan yang statement dengan organza dress berwarna pink.

soompi.com

6. Krystal dan Oh Jung Se juga turut hadiri red carpet BIFF tahun ini. Krystal tampil menawan dengan black dress, platform heels dan hoop earrings. Oh Jung Se andalkan suit dan bow tie saat hadir di red carpet.

soompi.com

7. Kehadiran seleb asal Indonesia jadi perhatian. Salah satunya Laura Basuki yang tampil stunning dalam balutan Chanel white gown dan perhiasan dari Tiffany & Co.

instagram.com/laurabas

8. Shenina Cinnamon juga hadiri BIFF tahun ini mengenakan strapless dress rancangan Yogie Pratama dan perhiasan dari Bulgari.

instagram.com/shenacinnamon

9. Dian Sastrowardoyo membawa nuansa tradisional Indonesia dengan busana rancangan Sapto Djojokartiko. Mengenakan velvet jacket dipadukan dengan kain wastra.

instagram.com/saptodjojokartiko

10. Reza Rahadian bangga memakai busana bernuansa tradisional di red carpet BIFF mengenakan beskap modern rancangan Auguste Soesastro dan kain batik motif parang.

instagram.com/officialpilarez

11. Putri Marino andalkan kebaya rancangan Sapto Djojokartiko yang dipadukan dengan rok batik dengan aksen drapery.

instagram.com/saptodjojokartiko

IDN Channels

Latest from Style & Trends