Swarovski menjadi salah satu brand yang berkolaborasi dengan Disney untuk perayaan hari jadinya yang ke-100. Perusahaan kristal dan perhiasan ini bergabung dengan Disney's 100 Years of Wonder atau yang paling dikenal sebagai Disney100.
Untuk merayakan Disney100, Disney mengundang sejumlah besar visioner dari dunia mode, musik, seni, dan film untuk membuat karya yang terinspirasi dari Disney, yang hasilnya nanti akan disumbangkan ke badan amal.
Swarovski Global Creative Director, Giovanna Engelbert membuat sebuah replika dari sepatu kaca Cinderella dari versi live-action 2015 Disney “Cinderella”. Replika sepatu kaca Cinderella ini dirancang oleh Swarovski di Austrian Alps headquarters.
Sepatu yang menampilkan 221 facets dan dipahat dari kristal Aurora Borealis ini memiliki sifat reflektif unik dan memancarkan kilauan magis. Kabarnya, pengerjaan sepatu Cinderella glass slippers ini membutuhkan tim yang terdiri dari delapan teknisi dengan 150 jam pengerjaan.
“Saya merasa terhormat untuk berpartisipasi dalam perayaan global kreativitas ini” ungkap Giovanna Engelbert dalam sebuah pernyataannya. "Cinderella glass slipper adalah sepatu paling terkenal di dunia. Ini jadi cara sempurna untuk menyatukan dunia Swarovski dengan dunia Disney yang transformatif dan penuh keajaiban” terangnya dalam sebuah interview.