5 Hal Menarik di Fashion Show Balmain Menswear Fall/Winter 2024

Tampilkan perpaduan French tailoring & vivid African pattern

5 Hal Menarik di Fashion Show Balmain Menswear Fall/Winter 2024

Balmain mempresentasikan koleksi menswear terbarunya di La Villette, Paris pada Minggu (21/1) lalu. Direktur kreatif Olivier Rousteing memamerkan karya terbarunya untuk musim dingin, sekaligus jadi penanda kembalinya Balmain Homme ke Paris Men’s Fashion Week.

Runway Balmain kali ini dipenuhi dengan paduan warna yang vibran & colorful silhouettes.  Oliver Rousteing mengambil inspirasi dari perpaduan French tailoring dan motif Afrika penuh corak sebagai highlight dari koleksinya. Sambil diiringi dengan lantunan musik African-American ragtime dan R&B, show koleksi musim dingin Balmain juga diramaikan oleh graphic prints dari sejumlah African artists ternama. 

1. Sentuhan pop-culture terlihat di koleksi pakaian pria Balmain kali ini. Menampilkan deretan pakaian bermotif polkadot dengan detail lips yang menjadi ikon utamanya.

5 Hal Menarik di Fashion Show Balmain Menswear Fall/Winter 2024

3. Balmain berkolaborasi dengan sejumlah seniman untuk menginterprestasikan karyanya dalam koleksi menswear Fall 2024. Perpaduan warna vibran terlihat menghiasi koleksi pakaian dengan siluet pundak yang tegas.

3. Mereproduksi kembali karya para seniman dan diubah menjadi koleksi pakaian bernuansa colorful. Look ke-38 merupakan penampilan yang diadaptasi dari salah satu hasil foto karya seniman Prince Gyasi.

4. Hem coat berbahan cashmere ditata dengan aksen drape membentuk lambang mata, menampilkan keunikan dan keahlian tailoring dari rumah mode Balmain.

5. Naomi Campbell menutup show menswear Balmain Fall 2024 mengenakan beige cashmere long coat dan belt surealis berbentuk dua tangan tergenggam yang memegang buket bunga emas.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved