Susilo Bambang Yudhoyono resmi jadi line-up PESTAPORA 2024. Kehadiran nama mantan presiden Republik Indonesia periode 2004–2014 ini sontak menghebohkan netizen. Pasalnya, sisi dirinya sebagai musisi memang cukup jarang dibahas oleh publik.
Ide mendatangkan Susilo Bambang Yudhoyono ini muncul dari tim BOSS CREATOR selaku promotor. Mereka berupaya menghubungi tokoh kelahiran Pacitan, Jawa Timur ini lewat jalursurat resmi. "Sempat nggak ada kabar, kami pikir beliau nggak mau. Eh, sekitar tiga bulanan ternyata dibalas! Ditanya dulu soal Pestapora, baru setelahnya beliau tertarik," kata Riandika Winandatama, selaku salah satu founder BOSS CREATOR.
gayung bersambut dan ia siap memeriahkan acara yang akan digelar di JIEXPO Kemayoran pada 20–22 September tersebut. Lantas, seperti apa perjalanan karier bermusik Susilo Bambang Yudhoyono? Simak cerita lengkapnya di bawah ini.
Jadi anak band semasa muda
Fakta bahwa Susilo Bambang Yudhoyono pernah jadi anak band terungkap melalui diorama yang menjadi koleksi Museum SBY Ani di Pacitan, Jawa Timur. Ia membentuk band saat tumbuh dewasa di kota tersebut bersama kawan-kawannya. Band ini bahkan pernah memeriahkan acara Hari Kemerdekaan RI tahun 1967 di Alun-Alun Pacitan.
Mengutip unggahan Komunitas Indonesia Bersatu–komunitas yang telah membersamai kegiatan Susilo Bambang Yudhoyono sejak 2015–sosok ini akrab disapa Bambang semasa muda. Ia disebut suka bergaul dengan sejumlah musisi lokal sejak masih SMP. Gaya bermusiknya dipengaruhi oleh Koes Plus, Dedi Damhudi, The Beatles, dan Everly Brothers. Ia mengetahui musisi-musisi tersebut karena hobi mendengarkan siaran RRI Jakarta, RRI Yogyakarta, atau RRI Solo.
Aktif tulis lagu selama jadi presiden
Menjabat sebagai presiden tak membuatnya absen berkarya. Jiwa seniman Susilo Bambang Yudhoyono malah makin terasah. Dalam kurun waktu sepuluh tahun jabatannya, ia telah merilis lima album, yaitu: \
- Rinduku Padamu (2007)
- Evolusi (2009)
- Ku Yakin Sampai Di Sana (2010)
- Harmoni Alam Cinta dan Kedamaian (2011), serta
- Kumpulan Lagu-Lagu Terbaik Karya SBY dan Karaoke Lagu-Lagu Karya SBY (2014).
Atas pencapaian tersebut, penghargaan MURI pun diraihnya karena berhasil menciptakan banyak lagu dalam waktu singkat.
Lagu ciptaan Susilo Bambang Yudhoyono sempat dinyanyikan saat memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-69 di Istana Negara. Ia bahkan pernah menyiapkan kejutan untuk Presiden Rusia Vladimir Putin yang tengah berulang tahun. Peristiwa bersejarah ini terjadi di Bali, di tengah gelaran KTT APEC pada 7 Oktober 2013 lalu.
Lagu ciptaannya dinyanyikan musisi lokal & internasional
Lagu-lagu ciptaan Susilo Bambang Yudhoyono tak hanya dinyanyikan oleh dirinya sendiri. Beberapa musisi lokal pun pernah mendapat kehormatan untuk menembangkan lagu yang digubah oleh mantan presiden ke-6 ini.
Nama-nama tersebut antara lain Afgan - "Kembali", Agnes Monica (Agnez Mo) feat. Andy /rif - "Berkelana ke Ujung Dunia", Vidi Aldiano feat. Fariz RM - "Jiwaku Terang di Malam Itu", Lala Karmela - " Malam Sunyi di Cipaganti", dan Rio Febrian "Ku Yakin Sampai di Sana".
Ebiet G. Ade adalah musisi yang nyaris tak pernah menyanyikan lagu ciptaan orang lain, justru melantunkan karya Susilo Bambang Yudhoyono yang berjudul "Mengarungi Keberkahan Tuhan".
Tak hanya itu, lagu ciptaan Susilo Bambang Yudhoyono juga dibawakan dua musisi jazz asal AS, Jeff Lorber dan Jeff Pescatto di Java Jazz Festival 2012. Total ada empat lagu, yaitu “Kuyakin”, "Like the Wind", "Coming Home", dan "Mother Earth".
Jadi line-up PESTAPORA 2024
Daftar line-up PESTAPORA 2024 disajikan secara unik, yaitu dengan bentuk tulisan spiral. Meski cukup kesulitan saat membacanya, mata awas netizen langsung salah fokus ke nama Susilo Bambang Yudhoyono yang hadir di tengah nama 100+ musisi lainnya. Tiga co-founder BOSS Creator–Adi Praja, Kiki Aulia Ucup, Riandika Winandatama–membagikan potret mereka bersama sosok ini.
Namun, rupanya masih ada banyak netizen yang tak tahu kalau Susilo Bambang Yudhoyono adalah seorang musisi di samping menjadi politikus. Ia padahal beberapa kali mengunggah video bernyanyi di akun YouTube resminya, termasuk lagu untuk mendiang istrinya, Ani Yudhoyono.
Popbela jadi ikut penasaran, bagaimana jadinya jika sosok yang biasa berpidato ini mendadak jadi biduan di panggung festival musik? Apakah kamu penasaran juga, Bela?