Rekomendasi Fitur WhatsApp Berdasarkan Shio 2023

Biar hoki makin berlimpah

Rekomendasi Fitur WhatsApp Berdasarkan Shio 2023

Salah satu topik yang paling ditunggu saat Tahun Baru Imlek adalah ramalan shio. Zodiak versi masyarakat Tiongkok ini dikelompokkan berdasarkan tahun kelahiran dengan nama-nama hewan. Ada pula variasi tambahan dengan nama berbagai elemen. Sebagai contoh, nama shio untuk tahun 2023 ini adalah Kelinci Air.

Kali ini, Popbela akan merangkum rekomendasi fitur WhatsApp berdasarkan shio. Prediksi ini diungkapkan oleh seorang Master Feng Shui terkenal yang biasa tampil di TV Hong Kong, Caca Yau. Kira-kira hal apa saja yang akan terjadi tahun ini pada tiap shio? Fitur WhatsApp apa saja yang sebaiknya mereka gunakan? Simak informasinya di bawah ini, yuk!

1. Tikus

Rekomendasi Fitur WhatsApp Berdasarkan Shio 2023

Keberuntungan pemilik shio Tikus tahun ini diprediksi meningkat. Supaya proses kenalan makin lancar, cobalah fitur WhatsApp untuk lebih mengungkapkan ekspresi diri, seperti pesan suara, reaksi pesan, hingga stiker. Percakapan dengan teks saja kadang terasa membosankan, bukan?

Namun, konflik dan perselisihan dalam relasi dengan orang lain juga mengintai kamu tahun ini. Cobalah untuk lebih hati-hati dalam membalas pesan. Jika kamu butuh waktu untuk membalas pesan seseorang, sesekali sembunyikan status online dan tanda pesan telah dibaca agar kamu tidak terkesan enggan bercakap-cakap dengan mereka.

2. Kerbau

Salah satu fitur terbaru WhatsApp, Komunitas, rupanya harus dimanfaatkan oleh pemilik shio kerbau. Tahun ini, potensi kegagalan mereka diperkirakan kecil. Inilah saatnya untuk bersinar dengan mulai merealisasikan ide yang sudah lama hanya sekadar angan. Dengan kekuatan relasi, perubahan besar untuk langkah selanjutnya bukan tak mungkin terjadi.

Agar pondasi diri lebih kuat, mencoba untuk lebih banyak berkontemplasi juga tak ada salahnya, lho. Catat idemu sebanyak mungkin dengan fitur mengirim pesan kepada diri sendiri. Apalagi, caranya kini sudah lebih sederhana. Kamu tinggal membuka tombol kontak di pojok kanan bawah lalu mengirim pesan ke nomor kamu sendiri lalu sematkan. Nggak perlu bikin grup dengan diri sendiri lagi, deh

3. Harimau

Pemilik shio Harimau akan diberkati oleh matahari. Karier mereka punya masa depan yang lebih cerah karena adanya dukungan baru dari para senior. Supaya hubungan ini tetap erat, fitur WhatsApp yang paling direkomendasikan adalah panggilan suara dengan 32 orang. Mengundang orang lain untuk bergabung pun bisa lebih mudah dengan membagikan tautan.

Fitur panggilan suara WhatsApp juga bisa dimanfaatkan untuk memuluskan perjalanan cinta pemilik shio ini, lho! Jika sudah di tahap intens melakukan panggilan, tak ada salahnya untuk mulai menggunakan nada dering khusus untuk orang tersayang. Biar nggak tertukar dengan telepon soal pekerjaan juga, nih!

4. Kelinci

WhatsApp Business tahun ini rupanya akan banyak dipakai oleh pemilik shio Kelinci. Jiwa kewirausahaan mereka akan mulai menggerakkan hati agar memulai sebuah bisnis. Dengan versi WhatsApp khusus ini, komunikasi dengan calon pembeli bisa lebih interaktif dengan fitur katalog dan balasan otomatis.

Namun, pemilik shio ini mungkin akan menghadapi sedikit kesulitan dalam menentukan pilihan. Beruntungnya mereka memiliki beberapa pendukung di sampingnya, baik keluarga atau teman dekat. Saat kebingungan sudah mendesak pikiran, mencoba fitur Polling untuk meminta pendapat kepada orang sekitar bisa jadi keputusan terbaik, nih.

5. Naga

Pemilik shio Naga tampaknya akan kurang mujur tahun ini. Dari segi percintaan, mereka punya peluang untuk disalahpahami oleh pasangan. Oleh karena itu, ada baiknya untuk berpikir sedikit lebih panjang sebelum berkirim pesan. Cobalah untuk membuat draf pesan suara di ruang obrolan dengan diri sendiri sebelum diteruskan kepada si dia. Jika sudah terlanjur mengirim pesan yang berpotensi menimbulkan perpecahan, cepat-cepatlah untuk menariknya agar tidak dibaca.

Selain itu, persoalan privasi juga harus mendapat perhatian lebih. Beberapa fitur WhatsApp yang harus langsung kamu aktifkan antara lain verifikasi dua langkah, melaporkan pesan yang mengganggu, pesan sementara, hingga foto/video sekali lihat. Jangan sampai hidup jadi lebih runyam karena gangguan orang luar, ya.

6. Ular

Pemilik shio Ular telah mengalami kehidupan yang cukup pelik di tahun sebelumnya. Dalam momen tahun baru ini, sudah waktunya untuk bangkit. Lakukan hal-hal menyenangkan lalu bagikan keseruannya dengan fitur Pembaruan Status WhatsApp. Jika mengunjungi tempat baru, sematkan juga lokasinya agar jadi referensi liburan teman sekontak yang melihatnya.

Meski bersenang-senang, pemilik shio Ular juga tidak boleh lupa untuk tetap terhubung dengan orang-orang tersayang. Tanyakanlah kabar mereka dengan fitur panggilan suara atau panggilan video WhatsApp. Jika anggota keluarga yang kamu hubungi sudah lanjut usia, interaksi sesederhana ini sudah bisa menyenangkan hati mereka, lho.

7. Kuda

Popularitas tampaknya akan jadi kata kunci nasib pemilik shio Kuda. Akan ada banyak orang yang berusaha menarik perhatian mereka. Dalam hal hubungan pun, mereka punya peluang untuk lebih dekat dengan orang yang baru ditemui.

Namun, popularitas juga punya sisi gelap. Orang lain mungkin akan membuat mereka kurang nyaman. Jadi, fitur WhatsApp yang sebaiknya mulai digunakan tahun ini adalah memblokir nomor, keluar dari grup obrolan secara diam-diam, hingga membatasi orang lain untuk menambahkan nomor ke dalam sebuah grup. Bagaimanapun, kenyamanan diri tetap yang paling utama, bukan?

8. Kambing

Sebenarnya pemilik shio Kambing tahun ini diliputi oleh sinar terang bintang keberuntungan dan kekayaan. Sayangnya ada saja orang yang ingin mereka celaka. Oleh karena itu, penting bagi mereka untuk selalu berkabar. Jika bisa, bagikan pula lokasi langsung dengan teman di WhatsApp agar bantuan bisa segera datang jika terjadi sesuatu.

Nasib buruk lain juga tengah mengincar kehidupan percintaan para shio Kambing. Supaya tak ada insiden salah paham, gunakan berbagai format pesan WhatsApp supaya isi hati bisa tersampaikan dengan baik kepada pasangan, ya!

9. Monyet

Keluarga dan kolega sepertinya akan menjadi pendukung terbesar pemilik shio Monyet tahun ini. Bangunlah hubungan baik dengan orang-orang tersebut lewat obrolan grup mulai dari sekarang. Sudah ada banyak fitur yang bikin obrolan kian semarak, contohnya reaksi pesan.

Dengan meningkatnya kehidupan sosial yang dijalin oleh pemilik shio Monyet, kelelahan berinteraksi bukan tak mungkin akan terjadi. JIka sudah begini, memanfaatkan fitur bisukan notifikasi grup bisa jadi pilihan terbaik agar mereka tidak sedikit-sedikit mengecek ponsel.

10. Ayam

Pemilik shio Ayam harus waspada dengan hambatan yang mengintai rencana mereka. Namun, diri tetap harus optimistis. Luangkanlah sedikit waktu untuk me time dan memikirkan rencana cadangan untuk jangka panjang. Simpan ide tersebut dalam ruang obrolan WhatsApp dengan diri sendiri supaya tidak lupa. 

Optimisme pemilik shio Ayam juga bisa diwakili dengan fitur Avatar WhatsApp. Fitur ini memungkinkan penggunanya untuk bebas berkreasi. Avatar yang sudah dibuat bisa dijadikan sebagai foto profil dan stiker untuk mengobrol dengan teman juga. Menarik banget, bukan?

11. Anjing

Mulai tahun ini, pemilik shio Anjing harus belajar responsif dengan pesan yang datang. Bukan tanpa alasan, keberuntungan kerier mereka tahun ini akan datang dari jejaring dan kolega. Fitur menautkan akun di beberapa perangkat barangkali bisa mereka manfaatkan. Sayang, dong, kalau kemampuan interpersonal mereka yang baik kurang dioptimalkan hanya karena telat membaca pesan?

Sebagaimana pemilik shio Naga, shio Anjing juga akan menghadapi masalah dalam hal privasi. Fitur perlindungan akun dari WhatsApp yang harus mulai mereka aktifkan antara lain verifikasi dua langkah, melaporkan pesan, atau memblokir kontak yang sudah mengganggu ranah pribadi.

12. Babi

Terakhir, ada shio Babi yang mungkin akan mulai menonjol sebagai sebuah pemimpin. Agar anggota lebih akrab, mereka mungkin harus mempertimbangkan fitur Komunitas WhatsApp. Dengan menjadi Admin, ada berbagai keuntungan yang bisa dinikmati, yaitu menyatukan beberapa grup sekaligus, membuat Polling, hingga menghapus pesan yang mengganggu suasana kondusif.

Di saat yang sama, pemilik shio ini juga masih akan punya waktu untuk bepergian, bekerja, dan bermain. Membagikan kegiatan selingan ini lewat Pembaruan Status WhatsApp juga bukan ide yang buruk. 

Sebagai aplikasi perpesanan yang kini digemari masyarakat, WhatsApp punya fitur yang lengkap beragam, bukan? Yuk, cocokkan rekomendasi di atas dengan shio kamu supaya makin hoki, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved