Profil Erina Gudono, Istri Kaesang Pangarep yang Melanjutkan S2 di US

Akan memulai program S2 di University of Pennsylvania

Profil Erina Gudono, Istri Kaesang Pangarep yang Melanjutkan S2 di US

Erina Gudono, menantu Jokowi tengah menjadi sorotan warganet, setelah unggahannya yang diduga berangkat ke Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat untuk melanjutkan studi S2 dengan jet pribadi Gulfstream yang sewanya mencapai Rp250 juta per jam.

Keberangkatannya bersama suaminya, Kaesang Pangarep, mengundang perhatian sebab di tengah keriuhan aksi demo Tolak RUU Pilkada, ia kerap mengunggah rangkaian perjalanan yang dianggap warganet tidak sensitif.

Lalu sebenarnya bagaimana latar belakang perempuan yang satu ini? Simak, yuk!

1. Bernama lengkap Erina Sofia Gudono, perempuan ini lahir pada 11 Desember 1996 di Amerika Serikat, tepatnya di Philadelphia, Pennsylvania

Profil Erina Gudono, Istri Kaesang Pangarep yang Melanjutkan S2 di US

2. Ia merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Ayahnya adalah Profesor Gudono, yang dahulu merupakan Guru Besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada

3. Erina merupakan Puteri Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta 2022. Di dalam foto ini bahkan hadir Gibran Rakabuming, kakak Kaesang, dan istrinya, Selvie Ananda

4. Namanya mulai dikenal luas oleh publik setelah menjadi Top 11 di ajang Puteri Indonesia 2022

5. Sebelum melaju ke kontes kecantikan nomor wahid di Indonesia ini, Erina sempat mengikuti ajang Dimas Diajeng Sleman DIY pada 2018

6. Parasnya yang menawan dibarengi dengan kecerdasan. Ia menyelesaikan studi S-1 di jurusan Administrasi Bisnis dan Manajemen, Universitas Gadjah Mada

7. Tak sampai di situ, Erina terpilih untuk melakukan pertukaran pelajar ke Showa Women's University, Jepang, dan mengikuti kelas musim semi di Chinese University of Hong Kong

8. Erina punya segudang prestasi akademik. Salah satunya menjuarai lomba esai di Australia Libertarian Conference mewakili Indonesia.

9. Tinggal di Sleman, Yogyakarta membuatnya mahir berbahasa Jawa. Kabarnya ia juga menguasai aksara Jawa, lho!

10. Kecerdasan tak membuat Erina lupa dengan sekitar. Ia tergabung dengan komunitas yang fokus pada pendidikan anak jalanan di Yogyakarta

11. Erina tercatat pernah bekerja di Tokopedia dan Bank Indonesia. Ia juga sempat meniti karier di J.P. Morgan

Paket lengkap banget, ya, Bela? Bagaimana menurutmu?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved