Gigih, Bisnis Korean Food Gerobakan Ini Punya 70 Cabang dalam 3 Tahun

Sediakan hidangan Korea yang pas di lidah Indonesia

Gigih, Bisnis Korean Food Gerobakan Ini Punya 70 Cabang dalam 3 Tahun

Irma Utari tak pernah menyangka bahwa dirinya yang saat itu adalah pekerja kantoran akan memiliki bisnis sendiri. Pada 2019, ia mendirikan Yeobo Topokki, bisnis kuliner a la Korea Selatan yang saat itu sedang banyak digemari, menggunakan gerobak.

Saya melihat minat terhadap kuliner Korea saat itu cukup tinggi, namun cita rasanya masih kurang pas di lidah orang Indonesia dan harganya pun masih cukup mahal,” ungkapnya.

Yeobo Topokki menyediakan berbagai makanan khas Negeri Ginseng itu, mulai dari topokki, odeng, rapokki, chicken buldak, jjajangmyeon dengan menu tambahan lainnya. Berkat kegigihannya, kini ia sudah memiliki 70 mitra setelah tiga tahun berbisnis. Namun, di balik itu ada perjuangan yang tak mudah dan tentunya inspiratif.

Berani memulai

Gigih, Bisnis Korean Food Gerobakan Ini Punya 70 Cabang dalam 3 Tahun

Saat bekerja di kantor, Irma bertanggung jawab untuk melakukan riset pasar dan meneliti tren hingga minat masyarakat terhadap produk makanan Korea. Setelah idenya ditolak padahal ia merasa potensinya cukup baik, ia pun memberanikan diri untuk memulai bisnisnya sendiri. 

Untuk itu, setelah analisa dan proposal saya sempat ditolak oleh kantor tempat saya bekerja dulu, saya berpikir kenapa tidak saya coba untuk berani merealisasikan sendiri ide bisnis itu,” ujarnya.

Berpikir besar untuk kemajuan bisnis

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved