5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Tunjukkan dirimu yang terbaik Bela

5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Ketika CV dan lamaran sudah dikirimkan, harapanmu pasti mendapatkan respon dan undangan wawancara dari perusahaan tersebut kan? Usai mengalahkan ratusan pelamar lainnya ternyata lolos, bagaimana menghadapinya jika tahapan awalnya adalah wawancara via telpon? Memang terdengar sederhana, tetapi ternyata interview ini bisa sangat menegangkan lho. Inilah lima kesalahan yang bisa kamu hindari supaya wawancaramu berjalan dengan lancar.

5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Perekrut memang perlu melakukan proses interview untuk mendengar pengalamanmu apakah kamu benar-benar cocok dengan posisi pekerjaan yang ditawarkan saat ini. Hindari berbicara berlebihan, cukup dengan 3-5 menit untuk menjelaskan tentang perkembangan karirmu dan alasan mengapa kamu melamar pekerjaan ini, termasuk pencapaian mengenai posisi yang kamu lamar. Manfaatkan waktumu semaksimal mungkin Bela.

5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Jika kamu benar-benar menginginkan pekerjaan yang kamu lamar, tunjukkan antusiasmu selama percakapan berlangsung karena perektrut telah berbicara dengan banyak kandidat, ia bisa menilai kandidat yang paling tepat, buatlah dirimu spesial. Yakinkan bahwa kamu memang pilihan terbaik untuk posisi yang kamu lamar. Kalau sebaliknya, reaksinya yang kamu tampilkan biasa-biasa saja, perekrut akan menganggapmu tidak tertarik dengan pekerjaan tersebut. 

5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Seorang rekruiter tentu telah mempelajari CV mu sebelum akhirnya mewawancaraimu, jangan sampai kamu menuliskan kualifikasi yang tidak sesuai dengan milikmu. Namamu bisa langsung di coret dari daftar pelamar yang lolos jika kamu tidak bisa membuktikan apa yang telah kamu cantumkan. Selalu camkan, jika perekrut memanggilmu berarti ia melihat potensi dari pengalamanmu, tugasmu ialah membuat mereka percaya dengan apa yang kamu tulis.

5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Seorang perekrut biasanya sudah berpengalaman mewawancarai karyawan di kantormu sehingga dapat menempatkan diri dengan siapa ia berbincang, karena itu sangat penting untuk menunjukkan dirimu sendiri dan kepribadianmu. Ketika melakukan wawancara tetaplah bersikap profesional. Hindari topik yang membuat suasana tidak nyaman, apalagi kamu tidak bertatap muka dengan perekrut.

5 Alasan yang Bisa Menggagalkanmu Saat Wawancara dan Trik Mengatasinya

Terkadang perekrut melihat di CV bahwa kamu cocok memenuhi kriteria tetapi saat proses interview ternyata hasilnya kamu bukan pilihan yang tepat, jangan merasa rendah hati. Selama kamu sudah melakukan riset terhadap perusahaan, posisi yang kamu lamar dan menunjukkan yang terbaik jika ternyata ditolak mungkin kamu belom berjodoh dengan pekerjaan tersebut.

Jangan sampai salah Bela, semoga berhasil wawancaramu

Baca Juga: 5 Penyebab Kamu Nggak Kunjung Dipanggil Interview

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved