Mengincar suatu posisi dan ingin bekerja di suatu tempat yang telah kamu idamkan memang hal yang wajar. Berusaha untuk mendapatkannya juga sedang kamu lakukan. Berbagai pengalaman dan bekerja keras sepertinya merupakan hal yang sudah mulai terbiasa. Akan tetapi, kalau kamu masih memberlakukan tiga poin ini pada dirimu sendiri, bisa jadi akan sia-sia semuanya.
Seringkali mendapatkan
kritikan dan masukan dari orang lain bisa membuatmu seperti ini. Sebenarnya kamu bisa memilah sendiri dan mengetahui masukan mana yang cocok buat kamu. Dan mengabaikan perkataan-perkataan negatif yang dikemas sebagai masukan. Memang menerima hal yang seperti ini
nggak mudah. Tapi, kamu harus menjalani kegiatan selanjutnya dengan lebih baik lagi,
kan. Tumbuhkan
pikiran positif kalau kamu ingin melakukan langkah yang postif juga. Kalau kamu merasa kurang menguasai sesuatu, jangan ragu untuk mencari tahu sendiri dan mempelajarinya.
Kalau kamu hanya menunggu tanpa melakukan apa-apa, waktumu akan terbuang secara percuma. Hindari untuk meremehkan waktu dengan menunggu keadaan dan waktu yang tepat. Sebab, segala kemungkinan bisa terjadi hanya dalam hitungan detik. Yang wajib kamu pahami adalah yang menjadi kreator dalam berkarier itu hanyalah dirimu sendiri. Tetaplah bekerja secara
cerdas dan mencoba segala peluang yang ada. Jangan takut gagal dan harus mencoba kembali. Sebab, jejang karier yang bagus bukan untuk orang yang takut mencoba, pemalas, dan suka menunggu.
Punya
target jangka pendek maupun panjang memang hal yang wajar. Dari situ kamu bisa meningkatkan kualitas dirimu dan semakin bermanfaat terhadap orang lain. Kalau kamu memutuskan fokus hanya untuk mengejar keinginan utama itu bisa membuat dirimu kurang fleksibel. Menghadapi tantangan dan kesempatan yang kamu pikir hanyalah target nomor satu. Kalau seperti ini, bisa-bisa kamu akan terlalu lama bertahan dalam satu posisi yang kamu yakini bisa mewujudkan target besarmu. Padahal, kamu bisa mencoba yang lain juga untuk mewujudkannya.
Jangan lupa untuk mengapresiasi diri sendiri, ya.