Cara Dropship Pemula Tanpa Modal di Shopee, Ternyata Mudah!

Hasilkan cuan dengan sedikit effort

Cara Dropship Pemula Tanpa Modal di Shopee, Ternyata Mudah!

Kamu tentu tahu bahwa saat ini sedang marak berjualan tanpa modal, atau yang dikenal pula dengan istilah dropshipper. Salah satu platform yang menyediakan fitur dropshipping dan bisa kamu manfaatkan adalah Shopee.

Ketika menjadi dropshipper Shopee kamu bisa memiliki banyak produk yang dijual tanpa perlu repot menyimpan banyak stok, hingga mengurusi pengirimannya. Kamu hanya perlu mencari pembeli dan menjual dengan harga sedikit lebih tinggi sebagai keuntungannya. 

Namun, tentu ada yang harus kamu lakukan sebelumnya untuk menjadi dropshipper ini, Bela. Ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk memulai bisnis menjadi seorang dropshipper, yaitu dengan membuat toko sendiri dan dropship dari Shopee ke Shopee.

Lalu, bagaimana cara menjadi dropshipper tanpa modal? Simak langkah-langkahnya berikut ini.

Menjadi dropshipper di Shopee dengan toko sendiri

Cara pertama, kita bisa menjadi dropshipper dengan membuat toko sendiri di platform Shopee. Kamu bisa membuat toko di platform ini tanpa modal. Caranya adalah sebagai berikut.

Cara Dropship Pemula Tanpa Modal di Shopee, Ternyata Mudah!

1. Buat akun Shopee

Langkah pertama adalah daftarkan akun Shopee kamu terlebih dahulu menjadi seller. Tentu kamu membutuhkan ini agar bisa menjadi dropshipper, ya. Karena nantinya toko tersebut bisa kamu gunakan untuk memasarkan banyak produk, jadi kamu tidak hanya akan menjual satu produk saja.

2. Cari supplier barang

Langkah berikutnya kamu harus cari supplier barang agar kamu bisa memasok barang. Kamu tidak perlu khawatir jika belum menemukan supplier tangan pertama karena di Shopee kamu bisa menemukan supplier tersebut yang memasarkan produknya secara online.

3. Hubungi supplier di Shopee

Ketiga tentu kamu harus hubungi supplier barang tersebut dan menanyakan apakah mereka membuka sistem dropship atau tidak. Jika iya, kamu bisa ke langkah selanjutnya, yaitu menanyakan bagaimana sistem jualan menggunakan sistem dropshipper seller. Kamu harus berhubungan baik dengan supplier agar kamu bisa terus menjalankan bisnis kamu ini, ya.

4. Isi alamat pembeli dan kirimkan barang

Saat ada orderan masuk jangan lupa untuk beritahu pihak supplier untuk lakukan check out barang sesuai dengan pesanan yang masuk. Pastikan alamat yang kamu berikan merupakan alamat pembeli dan nama penerima yang sesuai dengan pelanggan.

Sebelum barang dikirimkan kamu bisa minta pihak supplier untuk menuliskan nama pengirim serta nomor telepon yang tercantum adalah toko kamu di Shopee.

Menjadi dropshipper dari Shopee ke Shopee

Selain menjadi dropshipper dari toko kamu sendiri, kamu juga bisa menjadi dropshipper dari Shopee ke Shopee. Caranya pun hampir sama dengan langkah sebelumnya. Simak berikut ini, yuk.

1. Buat akun Shopee

Langkah pertama sebelum memulai berjualan di Shopee tentu kamu membutuhkan akun Shopee. Jadi, kamu perlu mendaftarkan diri kamu di aplikasi, ya.

Perbedaan dengan cara pertama adalah saat kamu memutuskan jualan dropship dari Shopee ke Shopee, kamu tidak perlu membuat akun khusus jualan di Shopee Seller Center, cukup membuat akun biasa.

2. Memilih produk

Kurang lebih sama seperti sebelumnya, yaitu kamu perlu menentukan produk yang akan kamu jual kembali dari supplier.

Untuk hal ini kamu bisa menetapkan supplier yang dapat memberikan harga terjangkau, serta kualitas produk yang bagus. Pastikan toko yang kamu pilih adalah supplier tangan pertama agar hasil yang kamu dapatkan bisa sesuai dengan ekspektasi kamu.

Bila ingin lebih spesifik, tentu kamu bisa menentukan target pasar kamu. Misalnya laki-laki, jadi kamu perlu untuk memilih barang-barang yang disukai laki-laki, seperti sepatu, tas, barang-barang hiking, dan keperluan laki-laki lainnya. 

3. Memesan barang di Shopee

Langkah selanjutnya tak kalah penting karena tentu kamu harus memastikan bahwa kamu memilih pilihan yang tepat. Inilah langkah-langkah yang kamu butuhkan untuk mengirim barang sebagai dropshipper di Shopee.

  1. Setelah memilih produk, kamu klik tombol check out.
  2. Berikutnya, ubah alamat pengiriman menjadi alamat pembeli dan klik kotak kecil di bagian kirim sebagai dropshipper.
  3. Setelah itu isi nama kamu sebagai pengirim dan nomor telepon, lalu klik simpan.
  4. Terakhir, pilih metode pembayaran yang digunakan dan klik buat pesanan.

Itulah tadi cara untuk menjadi dropshipper di Shopee. Cukup mudah dan tidak terlalu sulit bukan? Kamu bisa pilih cara yang kamu suka, misalnya dengan toko sendiri atau dropship Shopee ke Shopee. Selamat mencoba!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved