5 Hal yang Mesti Kamu Lakukan Ketika Mendapatkan Promosi Jabatan

Bahagia boleh tapi jangan berlebihan

5 Hal yang Mesti Kamu Lakukan Ketika Mendapatkan Promosi Jabatan

Ketika kamu dan teman kerja dekat kamu saling bersaing untuk promosi pekerjaan, ketegangan timbul saat kamu menyeimbangkan ambisi karier dengan persahabatan. Teman memberikan dukungan tanpa syarat, namun jika sahabatmu adalah rekan kerjamu juga, maka ada batasan dukungan yang akan diberikan kepadamu.

Kamu mungkin perlu mempertahankan hubungan seperti itu untuk mempertahankan pekerjaan kamu. Ketika kamu yang mendapatkan promosi tersebut yakinlah hubunganmu dengan rekan kerja kamu akan menjadi berbeda dan kamu harus bisa melakukan hal ini agar terhindar dari masalah lain yang mungkin muncul.

1. Terima bahwa mungkin hubunganmu akan berbeda

5 Hal yang Mesti Kamu Lakukan Ketika Mendapatkan Promosi Jabatan

Kamu mungkin berpikir kamu bisa melanjutkan hubungan seperti biasa setelah mendapat promosi. Tetapi persahabatan, bahkan dalam situasi terbaik sekalipun, membutuhkan waktu dan usaha. Mungkin akan timbul sedikit situasi yang cukup awkward dan bahkan dingin dengan sahabatmu saat kamu baru saja dipromosikan. Hal ini wajar, mungkin karena di satu sisi sahabatmu merasa kecewa. Tapi di sisi lain, berilah waktu dan ruang sampai semuanya baik-baik saja.

2. Bicara terkait masa depanmu seperti apa

Ketika akhirnya kamu diangkat dan dipromosikan, sedikit banyak kamu harus mengetahui bagaimana keadaan rekan kerjamu dan bahkan temanmu sendiri. Atasanmu akan bertanya tentang hal tersebut sebagai bekalmu menerima jabatan baru. Introspeksi diri dan tanya kembali bagaimana harapanmu di masa depan terkait jabatan tersebut. Diskusikan dengan teman atau terpercaya agar kamu memiliki pertimbangan yang lebih bijak.

3. Akui perasaan teman kamu yang terluka

Ketika kamu mendapatkan posisi yang kamu inginkan, teman yang kamu sisihkan pasti akan merasa kecewa dan terluka. Hormati dia dngan mengakui bahwa perasaannya tidak sedang dalam keadaan baik-baik saja. Ajak berbicara jika waktunya tepat untuk menghindari perselisihan yang tidak sehat.

4. Kuasai dorongan untuk memperbaiki perasaan teman kamu

Pahamilah bahwa kamu tidak dapat mengendalikan reaksi teman kamu. Jika mereka tidak antusias seperti yang kamu inginkan tentang promosi kamu, jangan mencoba mengubahnya. Hargai perasaannya dan coba berbicara baik-baik jika kamu merasa situasinya sudah kondusif.

5. Perhatikan bahasa kamu

Tidak mendapat promosi bisa membuat orang lain merasa kecewa. Promosi adalah refleksi pada masing-masing pihak dalam hal kinerja dan status mereka dan dapat memberi sinyal kepada karyawan yang tidak dipilih bahwa mungkin mereka tidak cukup baik. Jangan terlalu sombong dan jumawa. Perhatikan pilihan bahasamu agar tidak menyakiti orang lain.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved