5 Hal yang Perlu Kamu Tahu Tentang Cicilan 0% Kartu Kredit

Biar nggak merasa ditipu nantinya

5 Hal yang Perlu Kamu Tahu Tentang Cicilan 0% Kartu Kredit

Terima kasih untuk cicilan 0% dari kartu kredit, karena kini kamu tidak perlu memiliki uang yang besar dulu jika ingin membeli gadget yang kamu suka atau tiket pesawat untuk liburan di akhir tahun nanti. Namun sebenarnya ada jebakan lho di balik trik bank menggunakan slogan cicilan 0%. Supaya kamu nggak merasa ditipu, yuk simak hal-hal ini supaya kedepannya kamu bisa menjadi pengguna kartu kredit yang bijak

1. Cicilan 0% belum tentu gratis

0-main-hero-images-gettyimages-542091425-337f5f997fa9f4d18d4205014b1ca64e.jpgdoc. www.gobankingrates.com
 
Sebelum membayar cicilan, pengguna kartu kredit biasanya akan dikenakan biaya processing fee yang nominalnya adalah 1,5% hingga 5% dari total harga barang. Biaya ini akan sangat bergantung pada harga dan jangka waktu cicilan, maka dari itu kamu harus cermati baik-baik kartu kredit dan bank apa yang memberikan fee terendah. 

2. Limit kartu kredit berkurang

best-0-interest-credit-card-mst-5f40df27232a740de6b3588ec078973b.jpgdoc. www.bankrate.com
 
 
 
 
 
 
Ketika kamu memilih untuk menggunakan kartu kredit, satu hal yang mesti kamu tahu kalau limit pada kartu kredit pasti akan berkurang karena diblokir, tergantung dari batas kreditnya. Misalnya limit kartu kredit kamu adalah 10 juta dan kamu membeli gadget seharga 8 juta berarti limit kartu kredit kamu tinggal 2 juta dan kamu bisa mempergunakannya kembali jika kamu membayar lunas hutangnya. 

3. Biaya penalti dikenakan jika membayar kredit dalam jangka waktu lebih cepat

d3c142cc-24e9-11e7-a34a-538b4cb30025-434c6464ede27eab62b94a2322c42275.jpgdoc. www.ft.com
 
 
Kamu merasa memiliki uang lebih dan ingin melunasi kredit kamu secepat mungkin agar tidak menjadi beban? Eits, keputusan ini mungkin akan merugikan kamu karena pihak bank biasanya akan mengenakan biaya penalti jika kamu membayar terlebih dahulu. Biaya ini kembali lagi tergantung pada kebijakan masing-masing bank dan biasanya fee-nya akan lebih besar dari cicilan per bulannya. 

4. Umumnya tidak mendapatkan poin dan cashbank

how-issuers-determine-credit-card-limits-mst-db6149c249cb826e00cbfd922c0a422a.jpgdoc. iwmc-group.com
 
Pihak bank biasanya memberikan iming-iming cashback dan poin reward bagi para pengguna kartu kredit namun kalau kamu menggunakan kredit cicilan 0% jangan harap bisa mendapatkannya. Cashback dan poin reward biasanya bisa kamu tukarkan dengan uang tunai, promo tiket pesawat atau barang elektronik baru, namun jika kamu membayar dengan cicilan 0%, kamu tidak bisa mendapatkan kenikmatan tersebut karena bank juga tidak mau rugi.

5. Dikenakan bunga jika tidak membayar sesuai jangka waktu

selfscore-credit-90ce22ad472a45366115c62468ca668c.jpgdoc. www.selfscore.com
 
Cicilan 0% biasanya hanya akan benar-benar bebas bunga jika kamu membayarnya tepat waktu sesuai dengan jumlah yang ditentukan. Jika kamu membayar cicilan tidak sesuai jangka waktu makan pihak bank biasanya akan mengenakan denda keterlambatan. Jadi, gunakan rencana cicilan kamu ke depannya dengan bijak dan pastikan kamu memiliki dana untuk membayarnya di tanggal yang telah ditentukan.

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved