Dibanding Trump, Ternyata 10 Seleb Hollywood Papan Atas Ini Lebih Memilih Hillary Clinton

Dari Beyonce Sampai Anne Hatheway

Dibanding Trump, Ternyata 10 Seleb Hollywood Papan Atas Ini Lebih Memilih Hillary Clinton

Dibanding Hillary Clinton, kepamoran Trump semakin turun drastis di saat hari pemilihan Presiden USA yang sudah semakin dekat. Apalagi sejumlah artis Hollywood, mulai dari penyanyi papan atas hingga model ternama secara masif mengekspresikan keputusan mereka memilih Clinton dengan mengunggah foto di media sosial, atau melakukan konser musik. Salah satunya Kendal Jenner, dengan tampilan menggunakan tanktop bertuliskan VOTE dan celana jeans motif bendera Amerika, ia menuliskan "her her her" sebagai caption pada fotonya tersebut.

 

her her her her

A photo posted by Kendall (@kendalljenner) on


Berbeda dengan Trump, justru Trump mengaku ia tak butuh para artis Hollywood yang terkenal. "Saya nggak butuh membawa-bawa J.Lo atau Jay.Z, saya bisa sendiri. Tanpa gitar, tanpa piano, dan tanpa apapun," ucap Trump sedikit angkuh. Meski begitu, beberapa seleb lainnya ada juga lho yang mendukung Trump. Tapi jika dilihat, pendukung masing-masing kandidat sangatlah terlihat kontras, yuk kita buktikan Bela.

Seleb Hollywood yang Mendukung Hillary Clinton 

1-9f8b5da661dc1f72e7bdb0e8588c3e78.jpg

Jay.Z dan Beyonce secara tegas memilih Clinton, Jay.Z pun sempat mengatakan Trump tidak pantas menjadi Presiden untuk Amerika.  George dan Amal Clooney tidak memilih Trump karena menurut mereka Trump seorang xenophobic atau ketakutan irasional terhadap orang asing.  Robert De Niro secara teruka mengajak para undangan Hollywood Film Awards untuk memilih Hillary Clinton, ia pun sama sekali tak menginginkan Trump menjadi Presiden. Bagi Drew Barrymore, Hillary Clinton akan jadi Presiden perempuan yang keren! Kamu tahu kalau Anna Wintour menjadi style consultan untuk Hillary Clinton? John Legend juga mendukung Hillary Clinton dan bernyanyi di saat ulang tahun Clinton yang ke 68 tahun. Di Instagramnya, Anne Hathaway menulis caption "I like the idea of Hillary making those calls #hillary #supremecourt #weholdthesetruthstobeselfevident”. Seorang designer ternama, Michael Kors pun memilih Hillary Clinton dan dengan lantang mengatakan "Aku memilihnya!". 

Seleb Hollywood yang Mendukung Trump

aaa-layer-runway-c2ce838f5c7b2044c907bb1176589575.jpg

Willie Robertson, CEO reality show Duck Dynasty star dan Duck Commander ini mendukung Trump karena sama-sama menciptakan TV shows. Penyanyi legendaris asal Amerika, Wayne Newton ini memang sudah lama bersahabat dengan Trump dan menemani Trump saat debat kepresidenan di Universitas Nevada Las Vegas Oktober lalu. Tila Tequila, bintang reality show ini gencar mendukung misi Trump untuk membangun batasan antara Amerika dan Meksiko. Teresa Giudice, penulis buku masakan terlaris ini secara tegas menilai Trump akan bekerja sangat baik. Saat konser, Ted Nugent, musisi Amerika yang juga berkarier di bidang politik ini justru secara terang-terangan mengatakan ia memilih Trump. Stacey Dash, aktris yang berperan dalam drama seri 'Clueless' ini percaya kepada Trump karena menurutnya misi Trump menjaga negara Amerika sangatlah bisa diandalkan. Omarosa, memilih Trump karena ia menghormati sosok Trump yang konsisten dan Trump benar-benar tahu apa yang sedang dia lakukan.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved