Nama Gisella Anastasia belakangan menjadi sorotan warganet karena kasus video porno yang menyeret namanya. Terlepas dari kasus yang kini sedang dijalaninya, Gisel adalah sosok pekerja keras dengan deretan bisnis yang sukses dibangunnya.
Berawal dari dunia hiburan dan kini kaya raya, berikut delapan sumber uang Gisella Anastasia yang harus kamu tahu.
1. Kosmetik Madame Gie
Para pencinta make up pasti nggak asing dengan kosmetik Madame Gie. Kosmetik satu ini langsung memiliki banyak penggemar semenjak rilis pada Oktober 2018 lalu. Madame Gie menjadi salah satu brand kosmetik paling laris karena harganya yang sangat ramah di kantong. Bayangkan saja, satu bungkus masker lumpur Madame Gie dijual hanya dengan harga Rp2 ribu! Terjangkau banget, kan?
2. Gofyber Slimming Product
Pada April 2020, Gisel merilis produk pelangsing miliknya sendiri dengan nama Gofyber Slimming Product. Meski tergolong baru, namun produk ini sudah sangat luas dikenal oleh followers-nya. Bahkan, saking larisnya, Gofyber kini memiliki distributor resmi yang tersebar di enam kota besar.
3. Toko Kue Gempikoe
Nggak seperti kue artis lainnya yang kini sudah gulung tikar, toko kue milik Gisel masih bertahan sampai saat ini. Bahkan, Gempikoe menjadi toko kue yang cukup sukses dengan membuka cabang di lima kota besar Indonesia. Gempikoe menjual kue spikoe khas Surabaya dengan beragam rasa yang lezat.
4. Minuman Kekinian Gulu-Gulu
Awalnya Gisel dipercaya menjadi brand ambassador minuman keju teh asal Taiwan, Gulu-Gulu. Kemudian, Gisel memiliki sebagian saham dari brand minuman kekinian yang hadir di Indonesia pada tahun 2018 ini.
Gulu-Gulu sendiri saat ini menjadi brand minuman yang cabangnya banyak ditemukan di banyak mall di Indonesia, khususnya di kawasan Jabodetabek. Apakah kamu salah satu penggemar minuman ini?
5. Restoran Mamain
Selain berbisnis kuliner, Gisel juga memiliki restoran dengan nama Mamain. Restoran milik Gisel tergolong sangat unik. Sebab, selain memiliki tampilan yang Instagrammable, Mamain menjadi salah satu restoran yang sangat ramah anak karena setiap sudutnya banyak tempat bermain khusus untuk anak-anak.
6. Endorsement
Kalau kamu melihat akun Instagram Gisel, pasti kamu akan menemukan banyak sekali unggahan paid promote dan endorse. Jasa endorsement memang menjadi salah satu pemasukan bagi Gisel. Satu foto yang diunggah di akun Instagramnya, Gisel mematok harga mulai dari Rp5,8 juta.
7. Show on air dan off air
Berawal dari ajang pencarian bakat, Gisel nggak melupakan job utamanya sebagai penyanyi. Sebelum pandemi melanda, Gisel masih menerima tawaran show on air maupun off air.
8. YouTube
Gisel juga cukup aktif di channel YouTube miliknya. Kini, ia sudah memiliki lebih dari 625 ribu subscribers. Melansir dari Socialblade.com, Gisel diperkirakan bisa mendapat penghasilan sekitar Rp45 juta per bulan dari channel Gisella Anastasia.
Itulah tadi daftar sumber uang Gisel yang membuatnya menjadi salah satu perempuan kaya raya. Ada lagi yang kamu tahu, Bela? Tulis di kolom komentar, ya!