Beasiswa Chevening 2022/2023 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Ketentuannya

Bantu kamu gapai impian!

Beasiswa Chevening 2022/2023 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Ketentuannya

Bela, apakah kamu sedang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang magister atau S-2 di luar negeri? Jika iya, kamu bisa melanjutkan kuliah di Inggris dengan beasiswa penuh, lho

Melalui program Beasiswa Chevening, pemerintah Inggris kembali membuka kesempatan untuk kamu yang ingin melanjutkan studi di Inggris. Bagaimana skemanya dan kapan pendaftaran beasiswa tersebut dibuka? Simak penjelasannya berikut ini, ya!

Dukungan finansial untuk mahasiswa dari seluruh dunia selama 38 tahun

Sejak program Chevening dibuat pada tahun 1983, telah lebih dari 50.000 profesional mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan karier masa depan mereka dengan belajar di Inggris. Ada lebih dari 1.500 beasiswa yang ditawarkan secara global untuk tahun akademik 2022/2023. Hal ini menunjukkan komitmen berkelanjutan Inggris untuk mengembangkan pemimpin masa depan dengan memberi akses ke pendidikan berkualitas terbaik.

Beasiswa Chevening menawarkan dukungan finansial penuh bagi para mahasiswa untuk mendapatkan gelar master jurusan apapun selama memenuhi syarat di universitas mana pun di Inggris. Mereka juga bisa mendapatkan akses ke berbagai pengalaman
eksklusif di bidang akademik, profesional dan budaya di Inggris.

"Chevening berupaya membangun komunitas internasional yang terdiri dari orang-orang yang berkomitmen untuk bekerja sama dalam mendorong perubahan positif. Kami melakukan ini dengan menyatukan orang-orang luar biasa dari seluruh dunia dan mendukung mereka, melalui pendidikan, untuk mencapai tujuan mereka," ungkap Kepala Beasiswa Kantor Kementerian Luar Negeri dan Pembangunan Inggris (FCDO), Naomi Rayner, seperti dikutip dari rilis yang diterima Popbela.

Pendaftaran Beasiswa Chevening mulai dibuka sejak 3 Agustus hingga 2 November 2021

Beasiswa Chevening 2022/2023 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Ketentuannya

Tertarik untuk belajar di Inggris dengan beasiswa, Bela? Pendaftaran Beasiswa Chevening untuk belajar di Inggris telah dibuka mulai 3 Agustus hingga 2 November 2021. Pendaftaran dapat kamu lakukan melalui situs www.chevening.org/apply. Beasiswa ini terbuka untuk siapa saja tanpa batasan usia.

Skema Beasiswa Chevening merupakan program beasiswa global Pemerintah Inggris Raya yang didanai oleh Kantor Kementerian Luar Negeri dan Pembangunan Inggris (Foreign, Commonwealth and Development Office - FCDO) dan organisasi mitra. Beasiswa ini mendukung studi pasca sarjana di universitas-universitas Inggris. Sebagian besar dari pendidikan bergelar master ini hanya membutuhkan satu tahun masa studi.

Lebih dari 1800 orang Indonesia di seluruh negeri telah menerima beasiswa Chevening selama 38 tahun terakhir, mulai dari bisnis, politik, polisi dan media. Tokoh berpengaruh termasuk Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Duta Besar Indonesia untuk Inggris Desra Percaya, Produser film Riri Riza, hingga artis Marissa Anita merupakan alumni penerima Beasiswa Chevening.

Kesempatan untuk mempelajari budaya Inggris lebih jauh terbuka lebar

Beasiswa Chevening bukan hanya memberikanmu finansial secara penuh untuk melanjutkan pendidikan pasca sarjana di Inggris. Lebih dari itu, program ini juga memberimu kesempatan untuk mempelajari lebih jauh tentang warisan sejarah dan kebudayaan Inggris.

"Kami menyelenggarakan program acara dan kegiatan eksklusif, sehingga kamu dapat mempelajari warisan dan sejarah Inggris, mendiskusikan kebijakan internasional, dan berinteraksi dengan para ahli di berbagai acara akademik, budaya, dan sosial. Sebelumnya, para mahasiswa telah mengunjungi kediaman Perdana Menteri Inggris di 10 Downing Street, mendaki Gunung Snowdon di Wales, memamerkan karya seni di galeri London, magang di BBC dan pengalaman berkunjung ke lapangan sepakbola Anfield," jelas Direktur Chevening, Duncan Barker.

Bagaimana, Bela? Siap melanjutkan studi sambil mempelajari warisan sejarah dan budaya Inggris? Catat persyaratan dan tanggal pendaftarannya, ya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved