Berita soal aktor laga Tiongkok, Stephen Chow, mengalami bangkrut telah santer beredar sejak awal minggu ini. Aktor yang membintangi film Shaolin Soccer itu jatuh bangkrut setelah mantan kekasihnya, Yu Man Fung menggugatnya sebesar US$14 juta atau Rp206 miliar. Masalah lain datang, saat investor yang menginvestasikan sahamnya di perusahaan miliki Stephen, juga menagih uangnya di saat yang sama.
Tak putus harapan, Stephen menemukan titik cerah dalam menyelesaikan masalah ini. Meski perusahaannya sedang berhenti untuk sementara, ia masih bisa mendapatkan pemasukan dari kontraknya dengan aktris muda Lin Yun. Lin Yun yang tengah naik daun, kini langsung menjadi sorotan. Banyak yang penasaran, siapa sosok Lin Yun yang disebut-sebut sebagai anak Stephen Chow ini? Berikut fakta menariknya.
1. Lin Yun pertama kali ‘ditemukan’ oleh Stephen pada tahun 2016. Saat itu, ia masih sangat muda dengan pengalaman akting yang masih sedikit
2. Tahu kalau Lin Yun menyimpan potensi yang cukup besar, Stephen Chow mengajak perempuan kelahiran 16 April 1996 itu untuk bermain dalam filmnya yang berjudul The Mermaid
3. Sebelum terjun ke layar lebar, Lin Yun mengawali kariernya lewat serial televisi melalui peran-peran kecil. Ia sempat muncul dalam serial Ben Pao Ba Xiong Di dan reality show Happy Camp sebagai bintang tamu
4. Sejak pertemuannya dengan Stephen, kariernya langsung melesat. Ia bahkan sampai dianggap sebagai anak sendiri oleh Stephen
5. Hingga saat ini, ada empat film yang sudah dibintanginya, yakni The Mermaid, Journey to the West: Demon Chapter, Zhan Shen Ji, dan L.O.R.D: Legend of Ravaging Dynasties 2
6. Sukses sebagai aktris muda berbakat, Lin Yun bahkan sampai masuk ke dalam 30 Under 30 versi Forbes Tiongkok tahun 2019. Ia masuk dalam daftar kelima sebagai aktris komersial tersukses
7. Hingga kini, karier Lin Yun masih terus menanjak. Tak heran, jika Stephen memperpanjang kontrak Lin Yun bersama dengan agensinya karena diharapkan bisa membantunya mengatasi masalah keuangannya saat ini
Ada lagi fakta menarik Lin Yun yang kamu tahu? Tulis di kolom komentar, ya!