Menunda Pekerjaan Tapi Tetap Produktif? Yuk, Intip Rahasianya Biar Waktu Kamu Nggak Terbuang Sia-sia

Ini nih cara orang cerdas bermalas-malasan

Menunda Pekerjaan Tapi Tetap Produktif? Yuk, Intip Rahasianya Biar Waktu Kamu Nggak Terbuang Sia-sia

Iya, Popbela paham kalau semangat kamu di atas jam 3 sore sering menurun. Pikiran semakin nggak fokus ke pekerjaan tapi malah fokus tentang mau makan malam apa atau mau kemana sepulang kerja. Awalnya sih buka Instagram untuk mengistirahatkan pikiran sejenak, tapi yang ada malah keterusan. Tenang Bela, selama kamu mengikuti konsep productive procrastination, pekerjaan kamu akan tetap selesai tepat waktu. Begini caranya.

1-4e3e52e549956b07811cc16970f92809.jpg
 

Banyak sumber yang menyatakan bahwa perilaku menunda-nunda pekerjaan ini adalah penyakit. Sebenarnya, procrastination nggak seberat itu, kok. Tapi kamu juga harus sadar bahwa jika hal ini dilakukan secara berulang-ulang, maka bisa membahayakan pekerjaan dan time management kamu.

2-4bab304f98a64fc2f686e5a9dfb06e6b.jpg
 

Daripada membuka media sosial yang bisa menyebabkan waktu terlewat begitu saja, lebih baik lakukan hal lain yang sama sekali nggak berhubungan dengan kebiasaan kamu. Misal, ganti kebiasaan menonton video di YouTube dengan membuat to-do list atau membalas pertanyaan yang masuk tentang online shop kamu. Setelah selesai, kamu bisa kembali melanjutkan pekerjaan.

3-41ad9a9abc102403de39adb149780129.jpg
 

Sampai tahap ini kamu sudah bisa memahami maknanya ya Bela, kalau productive procrastination berarti melakukan kegiatan lain di luar pekerjaan inti untuk menyegarkan pikiran dengan mengerjakan hal lain yang lebih sederhana. Pikiran kamu jadi nggak mudah jenuh namun waktu kamu jadi nggak terbuang sia-sia, deh.

Kamu termasuk yang mana nih, productive procrastinator atau procrastinator akut?

 

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved