Banyak peluang karier yang dapat kamu pertimbangkan, termasuk magang di luar negeri. Selain menawarkan pengalaman kerja di negara asing, pengalaman ini juga dapat meningkatkan kesempatanmu untuk memperluas jejaring secara internasional atau global.
Sayangnya, sedikit orang mendapatkan informasi-informasi penting yang dapat meningkatkan peluang atau potensi untuk meraih kesempatan magang di luar negeri. Untuk itulah, kami sengaja mengumpulkan informasi tersebut melalui ulasan di bawah ini.
Cara mencari peluang
Berbagai opsi tersedia bagi kamu untuk menemukan peluang magang di luar negeri, baik secara daring maupun luring. Masing-masing cara dapat menjadi proses yang menantang, tetapi memiliki potensi besar untuk membuka jalan bagi kamu untuk merealisasikannya.
1. Platform khusus magang
Berkat kemajuan teknologi, kamu dapat menemukan informasi tentang peluang magang di luar negeri melalui beberapa situs seperti GoAbroad.com, globalworkandtravel.com, dan GlobalExperiences.com. Di situs-situs ini, kamu bisa menemukan berbagai daftar magang di berbagai negara berdasarkan lokasi, bidang, dan durasi magang.
2. Media sosial dan forum online
Kebanyakan perusahaan dan organisasi mengembangkan strategi pemasaran secara daring melalui media sosial dan forum online lainnya. Hal ini menciptakan kemudahan dalam memperoleh informasi penting secara terkini melalui berbagai platform, seperti LinkedIn dan grup atau forum di media sosial lainnya, termasuk Facebook, WhatsApp, dan lain-lain.
3. Kantor hubungan internasional di universitas
Secara langsung atau tatap muka, kamu dapat mempertimbangkan opsi lain untuk memperoleh informasi eksklusif dari beberapa universitas yang memiliki kantor atau departemen khusus berkaitan urusan internasional. Pasalnya, mereka menyediakan informasi tentang program beasiswa dan peluang karier di luar negeri yang lengkap.
4. Jaringan profesional
Memperoleh informasi eksklusif dapat teralisasikan langsung dari para pakar di bidangnya, seperti alumni, dosen, dan para profesional yang telah berpengalaman di dunia karier di luar negeri. Dalam hal ini, kamu tentu perlu meningkatkan kemampuan dalam membangun jaringan kerja di lingkungan sosialmu terlebih dahulu.
Syarat umum
Beberapa syarat umum berlaku untuk merealisasikan proses seseorang dalam meraih kesempatan magang di luar negeri. Syarat-syarat ini adalah langkah awal penting; bukan sekadar kelayakan formal, tetapi cara untuk mempersiapkanmu meraih pengalaman baru.
1. Kualifikasi akademis
Pada umumnya, program magang internasional menetapkan ketentuan akademis, termasuk Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum, sebagai salah satu syarat kualifikasi. Misalnya, IPK minimal yang sering ditetapkan berkisar antara 3.0 hingga 3.5 dalam skala 4.0.
2. Proyek akademis atau portofolio
Berbicara tentang penilaian akademis, beberapa peluang magang di luar negeri juga menetapkan syarat untuk menyertakan hasil pengalaman di bidang akademis atau karier dalam bentuk portofolio. Hal ini bertujuan untuk menunjukkan keterampilan yang dimiliki.
3. Rekomendasi dari fakultas dan dosen
Penilaian akademis dari para pakar di bidangnya sering dibutuhkan dalam proses lamaran untuk magang di luar negeri. Dalam hal ini, syarat untuk menyertakan referensi atau surat rekomendasi dari fakultas atau dosen juga ditetapkan untuk mengoptimalkan peluang.
4. Kemampuan bahasa asing
Namanya saja sudah bekerja magang di luar negeri, itu berarti kemampuan berkomunikasi dalam bahasa asing sangat dibutuhkan. Umumnya, kemampuan berbahasa Inggris seringkali menjadi syarat paling mendasar yang diuji melalui tes, seperti IELTS atau TOEFL. Namun, tidak menepis kemungkinan untuk memiliki kemahiran dalam bahasa ibu dari negara tujuan.
5. Persyaratan visa
Setiap negara memiliki aturannya sendiri dalam mengizinkan tamu dari berbagai negara untuk masuk, Khusus kepentingan kerja, persyaratan visa mungkin diperlukan, seperti visa pelajar, visa kerja sementara, atau jenis visa khusus lainnya. Untuk mendapatkannya, beberapa syarat pun berlaku, termasuk kelengkapan dokumen-dokumen penting.
Adapun bebrapa dokumen yang dibutuhkan adalah surat penerimaan dari perusahaan tempat magang di luar negeri, bukti keuangan, asuransi kesehatan, dan lain-lain.
6. Kesehatan dan asuransi
Banyak perusahaan di luar negeri membutuhkan kandidat yang dapat bekerja secara prima. Hal ini memungkinkan beberapa program magang internasional dan negara tujuan untuk meminta bukti kesehatan. Tidak sedikit yang mengharapkan peserta memiliki asuransi kesehatan yang valid untuk mengantisipasi segala kemungkinan di negara tujuan.
Tahapan umum
Diperlukan perhatian yang maksimal dalam menjalani tahapan-tahapan umum dalam proses lamaran untuk magang di luar negeri. Hal ini karena ada beberapa detail yang menentukan peluang atau potensi seseorang untuk diterima dalam program magang di luar negeri.
Melansir dari situs resmi Universitas Bina Bangsa Gesempena, berikut adalah alur atau tahapan seleksi untuk salah satu program magang di luar negeri yang dapat dijadikan gambaran umum.
1. Seleksi administrasi
Sesuai namanya, tahapan ini merupakan proses pengecekan dokumen, verifikasi syarat-syarat kualifikasi, dan penilaian terhadap kelengkapan aplikasi atau lamaran. Tahapan ini menjadi kunci untuk memasuki proses lamaran magang secara keseluruhan.
2. Seleksi tahap 1
Memasuki tahapan seleksi pertama, peserta akan melalui proses penyaringan CV, penilaian oleh komite di negara asal, dan menghadapi wawancara dengan pihak komite. Khusus untuk wawancara, tahapan ini dilakukan dalam bahasa Inggris, baik secara online maupun offline.
3. Seleksi tahap 2
Dalam tahapan selanjutnya, peserta telah mendapat penilaian dari komite lokal yang bersangkutan. Hal ini memberikan kesempatan untuk menghadapi wawancara secara virtual dengan pihak komite di luar negeri dan perusahaan pilihan peserta magang.
4. Seleksi tambahan
Proses aplikasi magang di luar negeri dapat berbeda antara satu program dengan program lainnya, sesuai dengan kebutuhan. Salah satunya adalah menyertakan tes keterampilan atau kemampuan, serta psikotes yang dapat diberikan secara khusus oleh pihak di luar negeri.
Apabila peserta telah lolos dalam rangkaian tahapan di atas, peserta selanjutnya akan diwajibkan untuk menyiapkan beberapa kebutuhan logistik sebelum keberangkatan. Tidak jarang peserta juga diminta untuk mengikuti seminar persiapan magang di luar negeri.
Sekarang, kamu sudah mengetahui gambaran umum tentang keinginanmu untuk magang di luar negeri. Semoga informasi di atas dapat membantumu sekaligus mendorong motivasimu untuk mencoba kesempatan yang ada dengan benar dan tepat. Semangat, Bela!