Bagi kamu yang mencari HP Samsung kelas menengah dengan fitur premium, performa tangguh, dan kamera berkualitas tinggi, Popbela akan berikan rekomendasi HP Samsung harga Rp5 juta 2025. Di kisaran harga ini, kamu bisa mendapatkan chipset bertenaga, layar Super AMOLED, serta kamera hingga 64 MP yang cocok untuk fotografi maupun pembuatan konten.
Tak hanya itu, beberapa model juga sudah mendukung 5G, sertifikasi tahan air dan debu, dan baterai besar dengan teknologi fast charging. Nah, untuk memudahkan pilihanmu dalam mencari ponsel terbaik di kelasnya, berikut Popbela berikan sembilan rekomendasi HP Samsung 5 jutaan 2025 yang layak untuk dipertimbangkan!
1. Galaxy A54 5G
Di tahun 2025 ini, Samsung merilis Galaxy A54 5G, yang hadir dalam berbagai varian sesuai dengan konfigurasi RAM dan ROM yang ditawarkan sehingga harga jualnya pun bervariasi. Galaxy A54 5G menawarkan baterai berkapasitas 5.000 mAh agar daya tahan pemakaiannya lebih lama dan cocok untuk meningkatkan produktivitas.
Selain itu, HP ini telah menggunakan prosesor terbaik dengan sistem operasi Android 13 dan One UI 5, membuat pengalaman penggunaan lebih lancar dan responsif. Layarnya mengusung panel AMOLED berukuran 6.6 inci sehingga menghasilkan tampilan yang jernih dan tajam.
Bagi pencinta fotografi, HP Samsung ini memiliki kamera utama 50MP yang didukung kamera tambahan 5MP dan 12MP sehingga mampu menghasilkan gambar dengan visual realistis dan menakjubkan. Sementara itu, kamera depan 32MP memberikan hasil selfie yang lebih jernih dan tidak pecah.
Untuk pengisian daya, ponsel ini mendukung fast charging 15W sehingga baterai dapat terisi lebih cepat.
Harga: sekitar Rp5.345.000
2. Galaxy A53 5G
Samsung Galaxy A53 5G hadir sebagai salah satu HP Rp5 jutaan terbaik dari keluarga A Series, terlebih menawarkan spesifikasi yang menarik di kelas mid-range. Perangkat ini dilapisi Corning Gorilla Glass 5 untuk perlindungan layar serta memiliki sertifikasi IP67 sehingga tahan terhadap percikan air dan debu.
Layarnya menggunakan panel Super AMOLED 6.5 inci dengan resolusi FHD+ (1080 x 2400 px) supaya pengalaman visual tampak tajam dan responsif. Dari segi performa, perangkat ini menggunakan chipset Samsung Exynos 1280, dan didukung RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB, yang bisa diperluas dengan fitur RAM Plus hingga dua kali lipat.
Galaxy A53 5G dibekali empat kamera belakang, terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 12 MP, kamera depth 5 MP, dan kamera macro 5 MP. Sementara kamera depan 32 MP memberikan hasil selfie yang lebih jernih. Daya tahan baterainya juga tak kalah tangguh dengan kapasitas 5.000 mAh, yang mampu bertahan seharian penuh, dan didukung teknologi fast charging 25W.
Harga: sekitar Rp5.625.000
3. Galaxy A33 5G (8/256 GB)
Samsung Galaxy A33 5G menjadi salah satu HP 5 jutaan yang mengalami penurunan harga. Dengan konfigurasi RAM 8 GB dan ROM 256 GB, HP ini menawarkan ruang penyimpanan yang luas serta dukungan teknologi RAM Plus yang dapat meningkatkan kapasitas RAM hingga dua kali lipat.
Ponsel ini juga memberikan pembaruan ke Android 13 supaya pengalaman pengguna tetap optimal. Dari segi performa, Exynos 1280 menjadi otak utama perangkat ini, didukung oleh GPU Mali-G68 sehingga tetap kencang untuk menjalankan aplikasi berat sekalipun.
Baterai 5.000 mAh yang disematkan pada Galaxy A33 5G mampu bertahan sepanjang hari dan didukung teknologi super fast charging 25W untuk pengisian daya yang lebih cepat.
Layarnya menggunakan panel Super AMOLED 6.4 inci dengan desain Infinity-U, yang menawarkan resolusi FHD+ (1080 x 2400 px) sehingga pengalaman visualnya terasa lebih tajam dan responsif. Selain itu, Galaxy A33 5G memiliki sertifikasi IP67, menjadikannya tahan air dan debu.
Smartphone ini juga mengusung empat kamera belakang, terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultra-wide 8 MP, kamera depth 2 MP, dan kamera macro 5 MP, yang mampu melakukan zoom digital hingga 10 kali serta didukung fitur Mode Pro, Portrait, Single Take, Night Mode, dan HDR. Kamera selfie 13 MP hadir untuk memberikan hasil foto yang jernih dan detail.
Harga: sekitar Rp4.499.000
4. Galaxy M51 (8/128 GB)
HP Samsung harga Rp5 juta 2025 berikutnya adalah Samsung Galaxy M51, yang memiliki keunggulan utama pada baterai jumbo 7.000 mAh, dan diklaim mampu bertahan hingga 34 jam untuk menonton film serta 182 jam untuk mendengarkan musik. Ponsel ini juga didukung teknologi fast charging 25W sehingga pengisian daya tetap efisien meskipun kapasitas baterainya besar.
Samsung Galaxy M51 mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 730G, yang dikombinasikan dengan RAM 8 GB dan ROM 128 GB, serta dukungan slot microSD hingga 512GB. Dengan konfigurasi ini, smartphone ini mampu menjalankan aplikasi berat, termasuk bermain game dengan lancar.
Galaxy M51 juga dibekali empat kamera belakang, terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 12 MP, kamera depth sensor 5 MP, dan kamera macro 5 MP, serta kamera selfie beresolusi 32 MP, yang membuat hasil foto tetap jernih dan detail. Layarnya menggunakan panel Super AMOLED Plus berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 px), memberikan tampilan yang jernih dan nyaman untuk berbagai aktivitas.
Harga: sekitar Rp4.900.000
5. Galaxy A52 (8/256 GB)
Samsung Galaxy A52 5G bisa menjadi pilihan yang tidak kalah gahar dengan dukungan konektivitas 5G untuk akses internet super cepat. Smartphone ini hadir dengan RAM 8 GB dan ROM 256 GB, serta ditenagai oleh chipset Snapdragon 750G 5G yang menawarkan performa stabil untuk bermain game yang berat hingga satu jam ke depan.
Untuk penggunaan aplikasi media sosial maupun multitasking, performanya sudah tidak perlu diragukan lagi. Samsung Galaxy A52 5G menggunakan panel Super AMOLED 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 px), yang memastikan tampilan warna lebih kaya dan detail, cocok untuk pengguna yang gemar menonton video berkualitas tinggi.
Samsung Galaxy A52 5G mengusung empat kamera belakang, dengan konfigurasi kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 12 MP, kamera macro 5 MP, dan kamera depth sensor 5 MP, serta kamera depan 32 MP yang terletak dalam desain Infinity-O Display. Dukungan fitur konektivitas juga sangat lengkap, dan baterai 4.500 mAh yang cukup untuk menemani aktivitas seharian.
Harga: sekitar Rp5.341.000
6. Galaxy A52s 5G
Samsung Galaxy A52s 5G adalah salah satu HP terbaik yang layak kamu pertimbangkan. Smartphone ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 778G 5G, yang mampu menangani berbagai aktivitas berat, termasuk bermain game berat dengan lancar.
Samsung Galaxy A52s 5G hadir dengan RAM 8 GB dan ROM 256 GB, yang masih bisa diperluas hingga 1 TB melalui slot microSD. Menariknya, fitur RAM Plus membuat dapat ekspansi RAM hingga 4 GB tambahan sehingga total RAM yang bisa digunakan mencapai 12 GB. Perangkat ini juga menggunakan layar Super AMOLED 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 px), membuatnya terasa nyaman untuk penggunaan di berbagai kondisi pencahayaan.
Selain itu, sertifikasi IP67 membuatnya tahan air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit. Untuk urusan fotografi, Samsung Galaxy A52s 5G dibekali empat kamera belakang, dengan konfigurasi kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 12 MP, kamera macro 5 MP, dan kamera depth sensor 5 MP, serta kamera depan 32 MP untuk selfie berkualitas tinggi.
Kamera utama juga dilengkapi dengan OIS (Optical Image Stabilization) untuk hasil video lebih stabil. Smartphone ini memiliki baterai 4.500 mAh yang didukung teknologi fast charging 25W.
Harga: sekitar Rp5.390.000
7. Galaxy A72
Sebagai penerus dari Galaxy A71, Samsung Galaxy A72 hadir sebagai HP Samsung harga Rp5 juta 2025 dengan sertifikasi IP67 yang tahan air dan debu IP67, serta fitur NFC yang memudahkan untuk bertransaksi online.
Dari segi tampilan, Samsung Galaxy A72 dibekali dengan layar besar 6,7 inci Super AMOLED beresolusi Full HD+ (1.080 x 2.400 px), yang dapat memberikan pengalaman visual tajam dan nyaman. Smartphone ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 720G, dipadukan dengan RAM 8 GB dan dua pilihan memori internal 128 GB atau 256 GB, yang masih bisa diperluas hingga 1 TB via slot microSD.
Sektor fotografi menjadi keunggulan lain dari Samsung Galaxy A72 dengan dukungan empat kamera belakang, terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 12 MP, kamera makro 5 MP, dan kamera telefoto 8 MP, yang dapat melakukan zoom optik hingga 3x. Kamera selfie 32 MP di bagian depan juga menghasilkan foto yang tajam dan detail. Selain itu, teknologi OIS yang membuat hasil video lebih stabil.
Samsung Galaxy A72 dibekali baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 25W agar penggunaan lebih lama tanpa sering mengisi ulang daya.
Harga: sekitar Rp5.295.000
8. Galaxy M62
Samsung Galaxy M62 bisa menjadi pilihan menarik untuk dimiliki, terutama bagi pengguna yang menginginkan daya tahan baterai luar biasa. Diperkenalkan pada awal 2021, smartphone kelas menengah ini hadir dengan baterai jumbo 7.000 mAh yang didukung fast charging 25W.
Samsung Galaxy M62 tampil menawan dengan layar besar 6,7 inci Super AMOLED Plus beresolusi Full HD+ (1080 x 2400 px). Ponsel ini juga dipersenjatai dengan chipset flagship Exynos 9825, dipadukan dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB, yang masih bisa diperluas hingga 1 TB via slot microSD. Dukungan GPU Mali-G76 MP12 juga memastikan kinerja grafis tetap lancar, baik untuk multitasking maupun bermain game.
Samsung Galaxy M62 mengusung empat kamera belakang dengan kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 12 MP, kamera macro 5 MP, dan kamera depth sensor 5 MP, serta kamera depan 32 MP yang terletak pada desain punch-hole. HP ini juga menjalankan Android 11 yang bisa diperbarui ke Android 12 dengan antarmuka One UI 4.1 supaya memberikan pengalaman penggunaan yang lebih mulus dan fitur yang lebih canggih.
Harga: sekitar Rp4.985.000
9. Galaxy S20 FE
Terakhir, ada Samsung Galaxy S20 FE yang bisa menjadi pilihan ideal bagi kamu yang ingin merasakan pengalaman HP flagship dengan harga lebih terjangkau. Smartphone ini menawarkan konfigurasi RAM 8 GB dan ROM 128 GB yang masih cukup mumpuni untuk penggunaan berat. Dibekali dengan chipset Snapdragon 865, HP ini memiliki performa gesit, baik untuk multitasking maupun gaming.
Layarnya menggunakan panel Super AMOLED yang kaya warna sehingga navigasi lebih mulus dan responsif. Selain itu, baterainya memiliki daya tahan seharian, cocok untuk penggunaan intensif. Untuk urusan fotografi, kamera belakangnya telah dilengkapi OIS, dengan kamera utama 12 MP, kamera ultra-wide 12 MP, dan kamera telefoto 8 MP, serta serta kamera depan 32 MP yang terletak pada desain punch-hole.
Harga: sekitar Rp4.750.000
Itulah sembilan rekomendasi HP Samsung dengan harga Rp5 jutaan di tahun 2025. Berminat untuk membelinya, Bela?