Unik dan Berkarakter, Ini 7 Cara Merawat Kucing Munchkin

Gemesin!

Unik dan Berkarakter, Ini 7 Cara Merawat Kucing Munchkin

Tubuhnya yang mungil dan kaki pendeknya membuat kucing Munchkin sangat menggemaskan! Mereka juga terbilang lincah dan sangat senang bermain, nggak heran kalau banyak yang gemas dan ingin mengadopsinya.

Kucing Munchkin pada dasarnya sama seperti kucing rumahan lainnya, yang membuat mereka unik ialah kakinya yang pendek disebabkan oleh mutasi genetik alami. Meskipun demikian, ini tidak memengaruhi kesehatannya sama sekali! Faktanya, kucing Munchkin sama sehatnya dengan ras kucing lain.

Karakter kucing Munchkin

  • Pada dasarnya mereka sama seperti kucing pada umumnya, banyak yang mengatakan sepanjang hidupnya mereka menjaga kepribadian seperti anak kucing (kitten).
  • Kucing kecil yang lucu ini sangat penyayang, mudah bergaul, dan mudah dilatih.
  • Perawakannya yang pendek nggak menghalangi mereka untuk tetap lincah berlari, memanjat, dan melompat ke sana-kemari.
  • Munchkin senang bermain dengan mainan, bahkan beberapa orang mengatakan keceriaan kucing Munchkin sama seperti ferret (musang), lincah dan suka bermain.
  • Mereka juga disebut “Magpies” dalam dunia kucing karena cenderung senang mengumpulkan benda-benda berkilau.

Walaupun mereka nggak membutuhkan banyak perawatan khusus, penting juga memberi perhatian dan menyisir bulunya secara teratur untuk menjaga bulu bebas dari kusut. Berikut beberapa tips dan cara merawat kucing Munchkin.

1. Berikan makanan sehat

Unik dan Berkarakter, Ini 7 Cara Merawat Kucing Munchkin

Pilih makanan khusus kucing yang tepat untuk kebutuhan kucingmu, boleh minta rekomendasi dari dokter hewan atau pet shop.

  • Jangan berikan makanan manusia, kucing butuh vitamin spesifik dari Taurina yang hanya terdapat pada makanan kucing.
  • Kalau kamu memiliki anak kucing Munchkin, pastikan beri makanan khusus kitten.
  • Boleh berikan camilan untuk kucing, tapi jangan sampai berlebihan! Kucing yang kelebihan berat badan juga nggak sehat, ya.
  • Pastikan tempat makannya mudah dijangkau
  • Pastikan kucingmu mendapat air minum segar.

2. Berikan tempat tidur yang nyaman

Kamu bisa memberinya kotak bekas, kumpulan selimut tidak terpakai atau membeli kasur kecil khusus kucing supaya kucingmu memiliki tempat nyaman untuk ngulet.

3. Jaga Munchkin tetap berada di dalam rumah

Secara umum, kucing rumahan hidup lebih lama dari pada kucing yang tinggal bebas di luar. Khususnya pada kucing Munchkin, mereka akan lebih mudah dimangsa predator karena tubuhnya yang kecil.

4. Jaga kebersihan litter box

Wajib banget membersihkan kotoran kucing setiap hari, jangan lupa untuk membersihkan boksnya seminggu sekali dan ganti dengan pasir yang baru. 

Jika ingin mencuci litter box, jangan gunakan pembersih yang wangi lemon atau pembersih dengan deodoran karena wanginya akan mengganggu kucing dan malah nggak mau pakai litter box.

5. Berikan mainan yang bergerak dan berkilau

Munchkin menyukai benda-benda berkilau dan senang berkejar-kejaran dengan mainan, berikan mereka mainan dengan warna-warna terang akan membuat mereka senang, selalu awasi kucingmu saat bermain supaya terhindar dari hal yang nggak diinginkan.

6. Pahami bahasa tubuh kucing dan berikan perhatian yang cukup

Sama seperti binatang lainnya, pastikan Munchkin nyaman bersamamu. Berikan perhatian yang cukup dan pahami bahasa tubuhnya, biarkan kucingmu duduk di pangkuan saat kamu sedang menonton TV atau membaca buku.

7. Grooming

  • Sisirlah bulu kucingmu sesuai kucing yang kamu miliki, Munchkin berambut pendek cukup disisir seminggu sekali, bila kamu memiliki Munchkin berambut panjang harus disisir minimal dua kali seminggu.
  • Gunting kukunya secara teratur menggunakan gunting kuku kucing, cukup ujungnya saja.
  • Bawa kucingmu ke dokter hewan atau pet shop secara rutin untuk memeriksa kesehatannya, jangan sungkan meminta kepada dokter hewan untuk menggosok gigi kucing supaya bersih dan terhindar dari penyakit.

Itu tadi keunikan karakter dan cara merawat kucing Munchkin, berminat mengadopsi anak bulu ini, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved