Para Introvert, Ini 7 Tip Saat Melakukan Networking di Dunia Kerja 

Networking bisa jadi hal yang menakutkan untuk introvert

Para Introvert, Ini 7 Tip Saat Melakukan Networking di Dunia Kerja 

Introvert biasanya menikmati waktu sendirian atau hanya dengan satu atau dua orang. Bukan menghabiskan waktu dengan banyak orang. Itulah mengapa networking bisa terkesan sangat mengerikan karena introvert merasa harus bertemu dengan orang banyak.

Namun, networking sebenarnya adalah membangun hubungan individu yang kuat dengan orang-orang yang tepat. Jika caranya tepat, networking bisa menjadi proses yang sangat berdampak bagi pertumbuhan karir, bahkan sebagai seorang introvert.

Melansir dari Lifehack, berikut adalah beberapa tip agar seorang introvert nyaman melakukan networking.

1. Pahami tujuan melakukan networking

Para Introvert, Ini 7 Tip Saat Melakukan Networking di Dunia Kerja 

Bukan untuk mengenal sebanyak mungkin orang, networking sebenarnya adalah kamu dapat membangun hubungan dengan dan belajar dari para profesional, yang sesuai dengan pekerjaan yang dijalani.

Menurut Lifehack, beberapa tujuan networking adalah:

  • Mengeksplorasi dan mengklarifikasi jalur karier yang paling cocok dengan mengumpulkan pengalaman dan sudut pandang banyak orang.
  • Bertukar kiat, bimbingan, saran, sumber daya, dan pembelajaran satu sama lain.
  • Memahami lebih lanjut tentang peluang peningkatan keterampilan, pendidikan, atau pembelajaran yang sedang dipertimbangkan.
  • Memahami lebih lanjut tentang peran, tim, perusahaan, atau industri yang diminati.
  • Mengetahui apakah orang lain dapat memberikan rujukan atau pengenalan yang mungkin berguna bagimu.
  • Membantu mendapatkan pekerjaan berikutnya.

2. Tak perlu malu atau sungkan saat melakukan networking

Meskipun banyak orang menganggap networking itu tidak berguna, tetapi sebagian besar profesional menggunakan alat ini untuk belajar dan tumbuh.

Seseorang yang membantumu, pasti pernah meminta bantuan orang lain sebelumnya. Kamu juga mungkin akan membantu seseorang dengan pengalaman profesional yang diterima dari orang lain.

3. Pilih media networking yang dirasa paling nyaman

Saat ini, networking sudah bisa dilakukan lewat berbagai macam cara. Gunakan LinkedIn untuk mengidentifikasi orang yang tepat dan bagaimana cara menjangkau mereka.

Alamat email profesional menjadi cara paling aman untuk menghubungi seseorang. Jika sudah berhasil, cobalah tantang diri untuk melihat apakah kamu merasa nyaman berkomunikasi melalui telepon. Tak perlu terlalu lama, cukup 15-20 menit.

Untuk memulainya memang sulit. Namun, jika sudah melakukannya kamu akan merasa lebih baik dan lebih percaya diri seiring waktu.

4. Berpikiran terbuka saat membuat networking

Kamu mungkin sering berasumsi sudah mengenal banyak orang. Namun, saat kamu meminta anggota keluarga, teman, tetangga, atau kenalan untuk memberitahu siapa saja yang mungkin mereka kenal di dunia pekerjaanmu, kamu mungkin akan kaget. Ternyata, masih banyak orang yang belum kamu kenal.

Kamu juga bisa mempertimbangkan untuk membuat networking menggunakan jaringan alumni di LinkedIn. Sekadar informasi, orang-orang bisa jauh lebih tertarik untuk membantu ketika kamu memiliki almamater yang sama dengannya.

5. Gunakan platform khusus untuk menemukan networking

LinkedIn adalah aplikasi yang luar biasa untuk menemukan networking. Namun, selain aplikasi ini kamu juga bisa menemukan jalan kreatif lainnya seperti webinar virtual atau acara industri secara langsung yang relevan dengan bidang pekerjaan yang dijalani.

Selain itu, kamu juga dapat mempertimbangkan komunitas online untuk menghubungkan orang atau ruang digital lain tempat menemukan grup khusus berdasarkan industrinya.

6. Hargai waktu seseorang saat diberi kesempatan berinteraksi

Ada kalanya kamu harus menghubungi orang lain saat melakukan networking. Saat melakukan hal ini, hargai waktu yang sudah diberikan. Tak perlu terlalu lama berbasa-basi dan fokuslah pada apa yang ingin kamu pelajari dari orang itu.

Dalam waktu 20-30 menit yang diberikan, buatlah catatan atau daftar pertanyaan sebelumnya yang telah dicatat mengenai hal yang ingin kamu ketahui. Salah satu tujuan networking adalah memanfaatkan sudut pandang orang lain mengenai hal yang berhubungan dengan pekerjaan.

7. Usahakan untuk terus berhubungan dengan orang dalam lingkaran networking

Selalu kirim ucapan terima kasih dalam waktu 24 jam setelah berhubungan dengan seseorang. Ini juga menjadi kesempatan bagus untuk mengulangi atau menindaklanjuti setiap penawaran yang mereka sebutkan.

Kamu juga bisa kembali menghubunginya setelah 30-60 hari untuk melakukan obrolan singkat lainnya. Hal ini penting karena perubahan peluang kerja bisa terjadi dengan dengan cepat. Untuk jaringan umum, kamu sebaiknya mencoba untuk tetap keep contact setidaknya dua kali setahun.

Selamat mencoba!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved