Festival Coachella masih berlanjut di akhir pekan kemarin. Para penonton pun dikejutkan dengan berbagai musisi yang tampil pertama kalinya di panggung Coachella.
Termasuk aespa yang juga menjadi girl group K-pop pertama yang resmi diundang Coachella. Selain aespa, beberapa dari musisi lainnya termasuk Yeek, MILLI, AGUSTUS 08, Dumbfoundead, Rich Brian, dan Warren Hue turut meramaikan panggung Coachella di minggu kedua.
Hadir pula berbagai musisi yang kembali melakukan kolaborasi dengan membawakan lagu-lagu populer di masanya, termasuk Harry Styles dan Lizzo yang membawakan lagu One Direction berjudul "What Makes You Beautiful". Mari kita intip momen-momen terbaik dari minggu kedua festival Coachella berikut ini.
1. aespa debut di panggung Coachella
Girl group bernama aespa, yang terdiri dari Karina, Giselle, Winter dan Ningning, tampil untuk pertama kalinya di panggung festival Coachella. Ini juga menandai penampilan mereka di Amerika Serikat untuk pertama kalinya.
aespa menampilkan lagu-lagu hits mereka seperti "Savage," "Next Level" dan "Black Mamba", serta salah satu lagu baru yang dirilis khusus untuk Coachella.
Lagu ini menyuguhkan sebuah arti untuk menikmati hidup karena hidup itu terlalu singkat. Selain memamerkan vokal, mereka juga memimpin panggung dengan berbagai gerakan tarian yang memukau.
Dalam sebuah wawancara dengan Billboard, Karina menyebutkan bahwa tampil di depan banyak orang menjadi pengalaman terbaru mereka sejak pertama kali debut saat pendemi. aespa pun lantas disambut dengan sambutan hangat oleh para penonton.
2. Dumfoundead, rapper Argentina-Amerika turut meramaikan panggung
Jonathan Edgar Park, yang lebih dikenal dengan nama panggungnya Dumbfoundead, menyanyikan lagu "Hyung" dan "Air" di bagian milik perusahaan 88rising. Rapper tersebut juga dipilih sebagai pengisi acara dengan pakaian terbaik, mengenakan sweater hijau nyaman yang cocook untuk suhu malam yang dingin.
3. Rapper AUGUST08 yang membawakan single terbarunya
Di atas panggung, Rapper AUGUST 08 menyerukan kepada penonton Coachella bahwa dia ingin semua orang jatuh cinta padanya, dan ia benar-benar berhasil melakukannya melalui penampilannya di minggu kemarin. Ia memukau penonton dengan penampilannya di bagian dari set 88rising. Ia menyanyikan single terbarunya berjudul "500 Days."
4. Kolaborasi dari berbagai musisi ternama
Berbagai kolaborasi antar musisi ternama pun menjadi kenyataan di panggung Coachella. AUGUST 08 bergabung dengan rapper Indonesia, Rich Brian, untuk membawakan "Midsummer Madness," kemudian Brian ditemani Hue untuk membawakan "Getcho Mans."
Hue juga berkolaborasi dengan produser kelahiran Hong Kong, Chasu, yang dibesarkan di Korea untuk mebawakan "Candy Choppa." Semua musisi yang naik ke atas panggung membawakan karya terbaiknya, dan terus menyalurkan energi yang positif.
5. Mimpi musisi Filipina- Amerika yang menjadi kenyataan
Menerima kesempatan untuk tampil di panggung Coachella merupakan mimpi para musisi. Ini termasuk mimpi Yeek yang menjadi kenyataan, seorang musisi Filipina-Amerika yang menampilkan lagu "3000 Miles (Baby Baby)" dan sebuah lagu baru. Ia tersenyum sepanjang penampilannya, yang membuat para penonton semakin bersorak-sorai untuk dirinya.
6. Harry Styles dan Lizzo membawakan lagu One Direction
Telah bersahabat sejak lama, Harry Styles dan Lizzo membawakan lagu yang membuat para penonton bernostalgia, yaitu lagu disko klasik Gloria Gaynor, "I Will Survive" dan "What Makes You Beautiful" milik One Direction.
Mengenakan mantel bulu yang tebal, mereka terlihat tersenyum ketika menari dan membawakan lagu tersebut, yang membuat para penontonnya ikut bersemangat.
Mereka sebelumnya pernah bersatu di atas panggung untuk menampilkan lagu hit milik Lizzo berjudul "Juice".
7. Kolaborasi Billie Ellish dan Hayley Williams, menyajikan lagu milik Paramore
Billie Ellish dan Hayley Williams membawakan lagu pop-punk milik Paramore keluaran tahun 2000-an, yang berjudul “Misery Business.” Pada tahun 2018, Paramore memutuskan untuk berhenti menampilkan lagu "Misery Business" beberapa saat, ketika beredar rumor tidak sedap.
Rumor tersebut membahas mengenai makna dari lagu tersebut, tentang dua permepuan yang bersaing untuk mendapatkan seorang pria yang anti-feminis.
Itulah momen-momen terbaik dari minggu kedua festival Coachella. Apakah kamu juga menikmati deretan lagu yang dibawakan para musisi tersebut, Bela?