Diboikot Warganet, Ini Kontroversi Nikita Mirzani Sepanjang 2021

Berani tegas dan lantang juga bisa menuai haters

Diboikot Warganet, Ini Kontroversi Nikita Mirzani Sepanjang 2021

Nikita Mirzani kembali menjadi sorotan warganet, nih, Bela. Perempuan kelahiran 17 Maret 1986 itu diboikot warganet agar tidak muncul kembali di layar kaca. Bahkan, petisi untuk memboikot Nikita sudah ditanda tangani lebih dari 113 ribu orang hingga Senin, 13 Desember 2021 siang. Petisi tersebut menargetkan 150 ribu tanda tangan agar Nikita tak lagi membuat keributan. 

Sepanjang tahun 2021, ada beberapa kontroversi yang dilakukan oleh Nikita. Mulai dari perseteruannya dengan sesama selebriti, hingga mengkritisi sistem karantina di Indonesia pasca kedatangannya dari luar negeri, yang notabene sebenarnya turut didukung oleh warganet.

1. Saling sindir dengan Nindy Ayunda

Diboikot Warganet, Ini Kontroversi Nikita Mirzani Sepanjang 2021

Pada Juni 2021, di tengah kisruh rumah tangga Nindy Ayunda dan mantan suaminya, Askara Parasady Harsono, nama Nikita Mirzani disebut-sebut sebagai orang ketiga. Dalam kasus perceraian mereka, Nikita disebut sebagai selingkuhan Askara. Hal ini diperkuat dengan pernyataan Nikita yang saat itu tengah menjalin hubungan dengan pria berinisial A.

Meski tak dapat dipastikan apakah sosok A adalah Askara, namun warganet terlanjur menduga bahwa A yang dimaksud adalah mantan suami Nindy.

Tak terima dengan tuduhan tersebut, dalam sebuah unggahan Instatory, Nikita mengatakan akan membongkar kelakukan artis berinisial N jika tidak meminta maaf kepadanya. Nikita menyebut, N merupakan artis yang pernah mengonsumsi narkoba. Meski tak menyebutkan secara gamblang siapa sosok N ini, warganet menduga N adalah Nindy.

Hal ini diperkuat dengan beredarnya video anak Nindy, Abhi, yang menjelek-jelekan Nikita di media sosial. Namun, sampai saat ini, tak ada lagi kejelasan dari permasalahan ini, apakah keduanya sudah berakhir damai atau membiarkan masalah tersebut hingga senyap sendiri.

2. Sindir oknum yang mempolitisasi COVID-19

Pada bulan Juli 2021, Nikita menjalani karantina di sebuah hotel pasca kepulangannya dari Turki karena urusan pekerjaan. Menurut protokol kesehatan yang berlaku saat itu, Nikita diwajibkan menjalani karantina selama sepuluh hari sebelum akhirnya dapat beraktivitas kembali seperti biasa. 

Namun, melalui Instagram Story-nya, Nikita justru marah-marah saat menjalani karantina di sebuah hotel. Ia mempermasalahkan fasilitas hotel yang menurutnya tak sebanding dengan harganya yang mahal.

Nikita menduga ada oknum yang sengaja mempolitisasi COVID-19 untuk keuntungan pribadi. Ia pun tak segan-segan menyebut nama Presiden Joko Widodo untuk mengusut tuntas masalah ini agar tidak ada lagi pihak yang dirugikan atas nama kesehatan.

3. Sindir Baim Wong soal insidennya dengan Kakek Suhud

Setelah menyindir Baim Wong pada tahun 2020 lalu lantaran give away bersponsor, di tahun ini Nikita kembali menyindir Baim pasca insiden dengan Kakek Suhud. Masalah bermula saat Baim memarahi seorang kakek yang mengikuti Baim demi membeli dagangannya.

Bukannya membeli, Baim malah memberikan sejumlah uang secara cuma-cuma kepada pengemudi ojek online yang sedang mangkal di dekat rumahnya. Menurut Baim, jika ingin uang, maka seseorang harus bekerja, bukannya malah meminta-minta. Padahal, Kakek Suhud mengaku tidak ingin meminta-minta, namun ingin menawarkan dagangannya saja.

Pasca kejadian tersebut, Nikita mengundang Kakek Suhud ke podcast-nya. Berdasarkan penjelasan Kakek Suhud, Nikita geram kepada Baim karena telah memfitnah seseorang dan meminta Baim untuk menyampaikan permohonan maafnya. Hashtag  #ShameonYouBaimWong pun ramai di media sosial. Tak lama setelah itu, Baim menemui Kakek Suhud untuk menyelesaikan masalah mereka.

4. Labrak keras Rachel Vennya

Kasus Rachel Vennya yang mangkir dari karantina pasca pulang dari Amerika Serikat pada Oktober 2021 lalu menjadi sorotan banyak orang. Warganet menilai, tim Satgas COVID-19 bisa membebaskan Rachel karena ibu dua anak tersebut menyuap sejumlah uang. 

Bukan hanya warganet yang geram, Nikita pun ikut bersuara mengenai masalah ini. Menurut Nikita, hal ini tidaklah adil. Sebab, setiap warga Indonesia harus mematuhi peraturan yang berlaku dengan melakukan karantina setiap pulang dari luar negeri. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga kesehatan dan keselamatan bersama.

Kegeraman Nikita semakin menjadi saat ia mengetahui bahwa bukanlah kali pertama Rachel mangkir dari karantina. Awal tahun ini, Rachel juga tidak menjalani karantina pasca pulang dari Dubai. Padahal, menurut Nikita, Rachel diberi sejumlah uang dari sponsor untuk karantina setelah pulang dari Amerika Serikat.

5. Saling sindir di media sosial dengan Dewi Perssik

Jika kamu melihat Instagram Dewi Perssik akhir-akhir ini, kamu pasti akan menyadari bahwa beberapa hari belakangan penyanyi yang akrab disapa Depe tersebut tengah menyindir Nikita. Bukan tanpa alasan, Depe menyindir Nikita karena dinilai tak sepantasnya ia menghujat Fujianti Utami, adik dari mendiang Bibi Andriansyah.

Sindiran Depe bermula saat Nikita mengatakan bahwa Fuji meminta bayaran Rp30 juta jika ingin diundang ke podcast-nya. Padahal, apa yang dikatakan Fuji tersebut hanyalah bentuk penolakan halus agar tidak datang ke podcast Nikita.

Sayangnya, Nikita malah menghujatnya dan menyebut Fuji memanfaatkan kematian Vanessa Angel dan Bibi untuk meraup keuntungan. Di tengah komentar pedas Nikita untuk Fuji, Depe pasang badan untuk adik bungsi Bibi tersebut. Menurut Depe, wajar jika Fuji terkadang masih labil secara emosi. Karena tentu, tak ada yang siap menghadapi masalah ini.

Sebenarnya, masalah Nikita dan Depe sudah cukup lama. Kembali ke bulan Juli 2021 lalu, saat Depe berseteru dengan Denise Chariesta, Nikita mendukung Denise dan memujinya. Hal ini membuat Depe emosi dan ikut menyindir keras Nikita.

6. Geram dengan Doddy Soedrajat

Pasca kepergian Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Doddy Soedrajat ayah dari Vanessa mendadak muncul ke publik dengan beragam pengakuannya yang membuat warganet geleng-geleng kepala. Nikita, sahabat Vanessa pun geram dengan pengakuan Doddy tersebut. 

Lewat akun Instagram-nya, Nikita memberikan komentar keras kepada Doddy. Mulai dari soal pembagian harta warisan, hingga soal pemindahan makam Vanessa. Untuk kali ini, Nikita mendapat dukungan warganet yang juga geram dengan perlakuan Doddy.

7. Sebut Fuji meminta bayaran Rp30 juta

Tak lama setelah menyindir keras Doddy Soedrajat, giliran Fujianti Utami yang mendapat sindiran dari Nikita. Melalui akun Instagram-nya, Nikita menyindir Fuji yang meminta bayaran Rp30 juta untuk datang ke podcast-nya. 

Fuji mengklarifikasi bahwa ia mengatakan hal demikian karena menolak halus tawaran Nikita tersebut. Tak puas dengan klarifikasi Fuji, Nikita pun membantahnya dengan memberikan pernyataan seperti yang tercantum pada foto di atas.

8. Membuat sayembara untuk followers-nya yang memberikan informasi soal akun yang menghujatnya

Sindiran keras Nikita untuk Fuji berdampak negatif untuknya. Warganet banyak yang membela Fuji karena ia telah 'berkorban' waktu untuk merawat Gala Sky Andriansyah, anak Vanessa dan Bibi. Karena itu, tak sedikit yang menghujat Nikita di media sosial.

Namun, Nikita tak terima dengan komentar negatif tersebut dan membuat sayembara. Yakni, siapa yang bisa memberikannya informasi tentang akun yang memberikan komentar negatif, akan diberi hadiah uang. Bahkan, setelah informasi tersebut didapat, Nikita tak segan-segan membeberkan data itu di media sosialnya.

Itulah tadi daftar kontroversi Nikita Mirzani sepanjang tahun 2021. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved